Tampang

Persib Bandung Kembali Berlatih, David da Silva Absen karena Keracunan

13 Nov 2024 22:01 wib. 136
0 0
Persib Bandung kembali menggelar latihan usai lima hari libur
Sumber foto: website

Persib Bandung kembali berlatih di Stadion Arcamanik, Kota Bandung, pada Rabu (13/11/2024). Namun, ada kabar buruk karena David da Silva absen akibat mengalami keracunan makanan.

Setelah libur selama lima hari pada jeda internasional, skuad Persib kembali berlatih untuk mempersiapkan diri menghadapi pekan ke-11 Liga 1 2024-2025.

Pelatih Bojan Hodak merasa lega dengan kondisi para pemainnya dalam sesi latihan perdana ini. Namun, ada beberapa pemain yang tidak bisa bergabung dalam latihan kali ini.

Hodak menyatakan, "Yang tidak dalam kondisi bagus hanya Rezaldi (Hehanussa) dan Gustavo (Franca) karena merasa kurang baik pasca laga sebelumnya. Jadi mereka tidak berlatih, tapi akan kembali ke latihan dua hari lagi."

Di samping itu, ada beberapa pemain yang absen dalam latihan tersebut. Teja Paku Alam harus meminta izin karena hendak menemani istrinya yang akan melahirkan. Sedangkan Kevin Ray Mendoza harus bergabung dengan Timnas Filipina untuk pertandingan melawan Timnas Hong Kong di FIFA Matchday. Terakhir, David disebut mengalami keracunan makanan.

Hodak mengungkapkan, "Dan David (da Silva) dia seperti menderita keracunan karena makanan. Tapi dia baik-baik saja dan bisa kembali besok."

Meski begitu, Hodak mengaku tidak khawatir terhadap kondisi para pemainnya. Sebab, Persib Bandung memiliki waktu persiapan yang cukup lama menjelang pertandingan melawan Borneo FC Samarinda yang akan digelar pada 22 November 2024.

“Tentu saja ini bagus kami bisa memiliki waktu persiapan lebih panjang dan kami bisa melakukan recovery setelah melakukan banyak pertandingan,” ujar Hodak.

“Tim baru baru menjalani banyak laga dan perlu waktu untuk memulihkan kondisi,” tambahnya.

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.