Tampang

Liverpool Keok di Final Carabao Cup, Jamie Carragher Beri Kritikan Pedas

18 Mar 2025 05:53 wib. 26
0 0
Mohamed Salah di laga final Carabao Cup antara Liverpool vs Newcastle, Minggu (16/3/2025). (c) AP Photo/Scott Heppell
Sumber foto: Bola.net

"Itu mungkin salah satu penampilan final terburuk yang pernah saya lihat dari Liverpool," ujar Carragher kepada Sky Sports.

Meski mengakui bahwa Liverpool telah tampil luar biasa di Premier League musim ini, ia menegaskan bahwa kekalahan ini menunjukkan adanya kelemahan mendasar yang harus segera diperbaiki.

"Liverpool hanya kalah satu kali di liga musim ini, jadi sulit untuk terlalu kritis. Tapi pertandingan ini memperlihatkan dengan jelas area yang perlu diperkuat," tambahnya.

Liverpool Perlu Tambahan Dua Penyerang Baru

Salah satu aspek yang paling disoroti Carragher adalah kurangnya kecepatan dan kreativitas di lini serang. Ia menyoroti bagaimana Mohamed Salah menjadi satu-satunya pemain yang kerap menjadi ancaman, sementara rekan-rekannya gagal memberikan kontribusi maksimal.

"Kurangnya kecepatan dalam serangan sangat mencolok. Saya merasa kasihan pada Salah, dia tidak bisa berbuat banyak karena tidak ada dukungan dari lini depan," ujar Carragher.

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Eksotisme Terumbu Karang Negeri Palau
0 Suka, 0 Komentar, 21 Jul 2018

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?