Tampang

Bojan Hodak Resmi Perpanjang Kontrak di Persib Bandung

16 Jul 2024 17:25 wib. 265
0 0
Bojan Hodak Resmi Perpanjang Kontrak di Persib Bandung
Sumber foto: google

Para bobotoh bisa bernafas lega sekarang, pelatih kesayangan mereka, Bojan Hodak telah resmi meneken kontrka baru sebagai nahkoda Persib Bandung. Hodak bergabung dengan Persib di tahun 2023 kemarin. Ia menggantikan sosok Luis Milla yang memutuskan mundur dari jabatannya sebagai pelatih kepala Persib. Pelatih asal Kroasia itu berhasil menunjukkan magisnya. Ia sukses membawa Persib Bandung menjuarai Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 kemarin.

Namun para Bobotoh lagi ketar-ketir. Karena kontrak Bojan sudah semakin menipis dan belum ada kabar bahwa ia akan memperpanjang kontrak di Persib. Hari ini, Senin (15/7/2024), kegundahan Bobotoh resmi berakhir. Karena Persib resmi memperpanjang kontrak Bojan Hodak.

Kontrak Dua Tahun

Melalui laman resmi mereka, Persib mengumumkan bahwa Hodak akan menjadi nahkoda Pangeran Biru hingga tahun 2025 nanti."Manajemen PT PERSIB Bandung Bermartabat resmi menjalin kesepakatan dengan Bojan Hodak untuk lebih lama lagi sebagai Pelatih PERSIB. Sang pengantar gelar juara Liga 1 2023/24 itu akan tetap di PERSIB hingga 31 Mei 2026," tulis pernyataan resmi Persib,

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

Memahami Otak Para Pembunuh
0 Suka, 0 Komentar, 24 Agu 2017

POLLING

Apakah Indonesia Menuju Indonesia Emas atau Cemas? Dengan program pendidikan rakyat seperti sekarang.