Membersihkan wajah adalah salah satu langkah penting untuk mendapatkan kulit wajah yang tetap bersih dan sehat. Membersihkan itu saat sebelum mengaplikasikan make ke wajah sangatlah penting agar make up dapat menempel dengan baik, dan terhindar dari berbagai masalah kulit wajah seperti komedo ataupun jerawat.
Pada umumnya membersihkan wajah dengan membilas pakai air bersih. Mencuci wajah memang baik untuk menjaga kulit wajah tetap bersih dari kotoran dan debu. Untuk mendapatkan hasil yang optimal dianjurkan untuk mencuci wajah maksimal 2 kali sehari yakni pagi hari setelah bangun tidur dan malam hari sebelum tidur. Namun tahukah Anda jika mencuci wajah terlalu sering juga ternyata tidak baik loh. Kok bisa? Ya berikut fakta yang dapat sebabkan masalah pada kesehatan kulit ketika mencuci wajah terlalu sering yang dikutip dari laman vemale.com
Terjadi Perubahan pH Pada Kulit
Dalam satu kali pencucian saja, kulit membutuhkan waktu setidaknya 2 jam untuk mengembalikan pH ke kondisi normal. Jika dilakukan berkali-kali apalagi jika menggunakan sabun pembersih tinggi pH, kulit akan membutuhkan lebih banyak waktu untuk kembali pada pH normal. Hasilnya? Kulit akan menjadi kering, kusam, dan berpeluang mengalami iritasi. Pastikan kamu tidak terlalu sering mencuci muka dan kamu juga bisa menggunakan pembersih dengan pH yang rendah.