“Mereka tidak sadar, tiap hari minum gula cair tanpa kontrol. Itu bom waktu,” tegas dr. Evi.
Dampak Jangka Panjang
Jika tidak dikendalikan, diabetes di usia muda dapat menimbulkan komplikasi serius di usia produktif, seperti:
-
Gagal ginjal
-
Gangguan penglihatan (retinopati)
-
Masalah jantung dan pembuluh darah
-
Penurunan produktivitas kerja
Sayangnya, sebagian besar penderita muda baru menyadari ketika kondisinya sudah kronis.
Langkah Pencegahan
Ahli gizi dan dokter sepakat bahwa langkah pencegahan harus dimulai sejak dini, seperti:
-
Mengurangi konsumsi minuman manis dan makanan olahan
-
Olahraga rutin minimal 30 menit per hari
-
Periksa kadar gula darah secara berkala
-
Edukasi kesehatan di sekolah dan tempat kerja