Tampang.com – Siapa sangka bahwa bibir merupakan bagian wajah yang sering mengalami masalah. Untuk mengatasinya, bibir membutuhkan perawatan yang maksimal untuk membuatnya terlihat pink natural.
Jika sebelumnya mereka yang memiliki maslaah pada bibirnya menggunakan bahan kimia untuk membuat bibir tampak cerah dan merah merona. Kini, kita bisa menemukan bahwa ada bahan alami yang dapat membantu untuk mencerahkan bibir.
Wortel dan Yoghurt
Siapa sangka, wortel memiliki kandungan beta carotene yang akan mampu untuk memperbaiki sel – sel kulit yang rusak. Sementara itu, yoghurt ternyata mengandung lactic acid yang fungsinya untuk mencerahkan kulit. Campuran kedua bahan alami ini dapat menghilangkan bayangan hitam yang berada di bagian atas bibir Anda.