Karena penasaran alias kepo, akhirnya aku tanya juga mengapa ia begitu menikmati antusiasme barunya tersebut. Bukannya menjawab ia malah menceritakan bahwa, ketika seseorang memiliki antusiasme akan sesuatu (selama itu positif), itu hal yang patut disyukuri. Ia kemudian menceritakan ada saudaranya yang dulu divonis terkena penyakit yang parah. Di rumah, saudaranya tersebut banyak request ini itu, mulai dari makanan hingga berbagai benda. Namun, keluarganya tidak masalah bahkan sangat support dengan permintaan ini itunya. Menurut cerita temanku, ketika kita banyak menginginkan ini itu (catatan: selama ini positif), hal ini adalah salah satu tanda bahwa kita memiliki semangat untuk hidup. Nah, masih dengan cerita saudaranya temanku, di saat yang berbeda ketika penyakitnya semakin parah, keluarganya sempat bingung karena ini itu ia tak mau lagi.