Agar tidak ngantuk saat bangun sahur, biasakn sang anak untuk bisa tidur di awal waktu sehingga waktu tidurnya akan cukup dan mampu bangun untuk sahur.
Sajikan makanan kesukaannya
Agar ia bisa bersemangat untuk bangun sahur, sang ibu dapat menyajikan makanan kesukaannnya. Tersedianya makanan kesukaan sang anak, hal itu akan mampu menaikkan nafsu makan sang anak.
Biasakan sahur di akhir waktu
Ajak anak untuk sahur di akhir waktu. Jika anak diajak sahur terlalu cepat, maka ia juga akan cepat lapar di siang hari. Anda dapat menyiapkan makanan beberapa waktu saat ia masih tidur. Setengah jam sebelum imsak Anda dapat membnagunkan si kecil untuk ikut sahur bersama.