Semprotkan larutan cuka atau pembersih serbaguna ke kain mikrofiber, bukan langsung ke kipas.
Usapkan kain pada bilah dan bagian motor dengan perlahan.
Pastikan kain tidak terlalu basah, agar kotoran tidak semakin melekat.
Biarkan bilah benar-benar kering sebelum kipas dihidupkan kembali.
Seberapa Sering Harus Dibersihkan?
Idealnya, kipas angin gantung dibersihkan setiap minggu untuk debu ringan, dan sekali sebulan untuk pembersihan mendalam. Jika kipas berada di area seperti dapur atau digunakan setiap hari, bersihkan lebih sering.
Membersihkan kipas angin gantung tak harus merepotkan. Dengan alat sederhana seperti sarung bantal atau kemoceng, kamu bisa menjaga kebersihan dan kualitas udara di rumah tetap optimal. Ingat, udara bersih dimulai dari kebiasaan kecil yang rutin dilakukan!