Quality Control Jadi Kunci Kesetaraan Produk
Lisa menjelaskan, brand-brand mewah internasional telah memiliki sistem pengawasan kualitas (quality control) dan prosedur operasi standar (SOP) yang ketat dan konsisten, tak peduli di mana lokasi produksi berada. Hal ini bertujuan menjaga standar kualitas global mereka.
“Meski produksinya tidak di negara asal brand, mereka tetap memberikan quality control dan SOP yang bagus untuk menjaga kualitas brand-nya,” lanjutnya.
Bahkan, menurut Lisa, produk yang diproduksi di China dengan izin resmi dari brand bisa mencapai tingkat kesamaan hingga 95–98 persen jika dibandingkan dengan yang diproduksi di negara asal seperti Italia atau Prancis.
Yang Patut Diwaspadai: Produk Tiruan
Lisa menambahkan, perbedaan mencolok dalam kualitas baru akan terlihat jika produk tersebut adalah barang tiruan atau palsu (KW). Produk semacam itu biasanya tidak mengikuti standar material, desain, hingga proses produksi yang ditetapkan brand aslinya.