Tampang

PSSI Rilis Harga Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain: Mulai Rp300 Ribu, Penjualan Dibuka Besok!

4 Mar 2025 12:10 wib. 60
0 0
Timnas Indonesia 2022/2023
Sumber foto: Google

Tampang.com | PSSI resmi mengumumkan harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain dalam Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Duel yang sangat dinantikan ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 25 Maret 2025.

Bagi para suporter Garuda yang ingin menyaksikan langsung aksi Marselino Ferdinan dan kawan-kawan, tiket pertandingan ini dibanderol mulai dari Rp300 ribu hingga Rp1.750.000.


Harga Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain

PSSI membagi harga tiket ke dalam beberapa kategori berdasarkan zona tribun di SUGBK. Berikut daftar harga tiket yang telah diumumkan:

Mandiri Premium West & East (Zona 1 & 6) – Rp1.750.000
Freeport Garuda West & East (Zona 11, 5 & 8) – Rp1.250.000
Astra Financial Garuda South & North (Zona 3, 4, 9 & 10) – Rp600.000
Indomie Upper Garuda (Zona 1-12 A/B) – Rp300.000

<123>

#HOT

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Dampak PPN 12% ke Rakyat, Positif atau Negatif?