Berkaitan dengan himbauan nobar film 'Pengkhianatan G30S PKI', Gerindra menganggap Presiden Joko Widodo (Jokowi) kalah cepat dengan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo.
"Di sini terbukti kalau Panglima tertinggi TNI Presiden Joko Widodo, Menhan dan Menko Polhukam kalah cepat dari Panglima TNI yang sudah mungkin lebih dulu mencium akan ancaman akan bangkitnya PKI sehingga perlu prajurit TNI dan keluarga untuk menonton film G30S/PKI," kata Waketum Gerindra Arief Poyuono dalam keterangan tertulisnya, Rabu (20/9/2017).
Arief Poyuono memuji Gatot karena dianggap sigap dalam mempertahankan Pancasila. Apalagi, banyak pihak yang mengatakan bila ideologi PKI mulai bangkit lagi.
"Panglima TNI Gatot Nurmantyo perlu diacungkan jempol akan kesigapannya sebagai prajurit TNI Untuk terus mempertahankan Pancasila dari ancaman ideologi PKI yang katanya mulai bangkit," tandasnya.