Tampang

Rahasia Scale Up Bisnis yang Jarang Diketahui Digital Marketer

5 Apr 2024 23:35 wib. 230Advertorial
0 0
loops

Saat anda sedang menjalankan iklan, hal apa si yang biasanya mengganggu pikiran anda? apakah anda tipe yang selow, ga ambil pusing, yang penting bismillah sisanya serahkan sama yang diatas (jalur langit mode on)  atau anda tipe selow karena budgetnya unlimited? anak sultan nih pasti.

Kalau saya sih tipe selow bersyarat, syaratnya asal tidak boncos aja hehe Kalau udah jalan beberapa hari masih belum ada penjualan ya  keringet dingin juga, apalagi setelah cek dashboard ternyata data lead nya gede dan ada real chatnya, tapi kok bisa ga ada penjualan? 

Kasus seperti ini sering banget terdengar, terutama dari pemula, yang terlalu berpatokan sama jumlah data di lead di dashboardnya. Saat sudah bisa mendatangkan  lead dengan jumlah besar  dan lead tersebut tidak bisa dikonversi menjadi purchase. Siapa yang bertanggung jawab?  Ya yang ngelola  lead, siapa itu ? Betulllll, CS lah yang perlu dievaluasi.

Untuk bisnis yang mengandalkan whatsapp (WA) sebagai funnel penjualannya, maka secara teori perlu mempertimbangkan 2 hal ini dalam mengevaluasi kinerja dari para CS nya, yang pertama yaitu skill closing dan yang kedua adalah jumlah tenaga  CS yang dibutuhkan. Skill closing adalah hal mutlak yang harus di miliki CS, sedangkan untuk jumlah CS anda bisa mempertimbangkannya dari beberapa faktor, salah satunya dari jumlah atau target lead yang di datangkan.

0 Komentar

Belum ada komentar di artikel ini, jadilah yang pertama untuk memberikan komentar.

BERITA TERKAIT

BACA BERITA LAINNYA

POLLING

Apakah Aturan Pemilu Perlu Direvisi?