Kemenhub Siap Operasikan 30 Kapal Perintis Baru Untuk Tampung Penumpang di Arus Lebaran 2018

Tanggal: 18 Mei 2018 00:10 wib.
Satu hal yang paling identik menjelang lebaran adalah mudik. Dimana setiap orang yang merantau ingin memanfaatkan liburan lebarannya untuk mengunjungi kampung halaman dan saudara di kampung yang sudah lama tak bertemu. Tidak heran jika pada musim lebaran semua transportasi diserbu oleh pemudik yang pulang kampung baik transportasi darat, laut, maupun udara.

 

sehubungan dengan lebaran, Kementerian Perhubungan menyiapkan sekitar 30 kapal perintis yang baru selesai dibangun untuk angkutan Lebaran 2018. Rencananya, kapal perintis itu dioperasikan di rute-rute yang mencatat kenaikan permintaan tinggi menjelang Lebaran mendatang.

Direktur Angkutan dan Lalu Lintas Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Chandra Irawan mengungkapkan ada 60 kapal perintis yang selesai dibangun. Dari jumlah itu, sebanyak 30 kapal siap digunakan untuk mengangkut penumpang di masa angkutan Lebaran tahun ini.

"Ada tiga tipe kapal yang siap, yaitu tipe 2.000 GT, 1.200 GT, dan 750 GT," tutur Chandra di sela-sela Rapat Koordinasi Kesiapan Angkutan Laut Lebaran Tahun 2018 di Jakarta pada Selasa (15/05/2015)

Namun, ada sedikit perbedaan terhadap penumpang yang berlayar menggunakan kapal perintis. Pasalnya, armada perintis tidak dilengkapi dapur yang bisa menyediakan makanan segar kepada penumpang.

Direktur Jenderal Perhubungan Laut Agus H. Purnomo mengatakan operator kapal yang akan menyiapkan makanan dan minuman siap saji untuk penumpang.

"Kalau publik mau, ya, kita bisa buat seperti itu. Nanti tinggal krunya saja disiapkan oleh Pelni."

Semua kapal perintis yang dibangun akan memiliki fasilitas yang lebih layak untuk penumpang, antara lain bakal dilengkapi dengan jaringan Internet dan televisi.

Tambahan armada kapal perintis ini diharapkan dapat menampung arus penumpang pada Lebaran 2018, yang diprediksi naik 3 persen menjadi 1,77 juta.

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved