Thomas Markle Meminta Pangeran Harry Batalkan Pernikahannya dengan Meghan Markle, Apa Sebabnya?
Tanggal: 9 Mei 2018 01:44 wib.
Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle tinggal beberapa hari lagi menuju 19 Mei 2018 yang rencananya hari itu akan melangsungkan pernikahan, namun ada kabar buruk pada hubungan keduanya.
Kabar tidak sedap tersebut datangnya dari saudara tiri Meghan Markle yakni Thomas Markle yang meminta Pangerah Harry membatalkan pernikahannya sebelum terlambat.
Pasalnya tidak ada satu pun dari anggota keluarga mereka yang diundang pada pernikahan yang digadang sebagai pernikahan terbesar di tahun ini. Bahkan, Thomas menulis surat itu dengan tulisan tangannya sendiri untuk meminta Pangeran Inggris tersebut membatalkan rencana pernikahanya dengan Meghan.
Thomas mengatakan Meghan tidak cocok untuk mendampingi Pangeran Harry. Bahkan ia mengatakan jika Pangeran Harry tetap menikahi Meghan maka hal akan membuatnya melakukan kesalahan terbesar dalam hidupnya.
"Saya bingung, kenapa Anda tidak melihat Meghan yang sejujurnya, padahal dunia sudah melihat siapa dia sebenarnya," tulisnya dikutip Fox.
Thomas juga menceritakan jika ayahnya bangkrut karena berusaha memenuhi ambisi Meghan untuk menjadi artis. Selain itu, ia juga menyampaikan kekesalannya terhadap Meghan yang banyak mengundang banyak orang asing, tetapi justru keluarganya sendiri diabaikan.
Pasangan kerjaan Inggris Prince Harry dan tunangannya Meghan Markle dipastikan akan menggelar pesta pernikahan pada 19 Mei tahun depan. Pernikahan tersebut kabarnya akan digelar di St George's Chapel in Windsor, demikian menurut juru bicara Kensington Palace seperti dilansir dari instagram resminya. Mereka mengundang 600 tamu ke pesta pernikahan mereka.
Istana Kensington menyatakan semua yang diundang ke upacara di Kapel St George pada 19 Mei di puri Windsor Ratu Elizabeth itu juga diundang ke jamuan makan siang sesudahnya. Pada malamnya, 200 tamu akan menghadiri pesta pribadi di Wisma Frogmore di dekatnya, yang diselenggarakan ayah Harry, Pangeran Charles. Istana menyatakan undangan, dicap emas dan dibuat mengilap dengan ujungnya miring lalu disepuh, sudah dikirim pada pekan ini.