Tetap Beriman Kepada Takdir Allah yang Baik dan yang Buruk

Tanggal: 28 Apr 2017 13:36 wib.
Assalamualaikum pembaca yang budiman, beriman kepada Qadar/Takdir Allah baik itu takdir yang baik maupun takdir yang buruk adalah termasuk ke dalam rukun Iman yang ke 6 bagi umat Islam.

Dan dari Umar bin Khatab ra, Rasulullah SAW pernah bersabda ketika Beliau di tanya oleh Malaikat jibril berkenaan dengan iman yaitu,"Kamu beriman kepada Allah, kepada para MalaikatNya,Juga Kitab-Kitab Nya, dan para RasulNya kemudian beriman kepada hari Kiamat dan juga beriman kepada takdirNYa baik yang baik maupun yang buruk" (HR. Imam Muslim )

Untuk itu hendaklah Kita wajib untuk selalu mensyukuri apapun yang sudah Allah berikan kepada KIta agar hati selalu tenang dan Kita bisa menjadi hamba Allah yang pandai bersyukur dan tidak kufur Nikmat.

"Karena itu bertakwalah kepada Allah supaya Kamu menysukuri-Nya (QS Ali Imran : 123)

Kemudian dalam salah satu surat nya Allah kembali berfirman"Jika kamu bersyukur,pasti akan Kami tambah nikmat kepadamu.dan jika kamu ingkar sesungguhnya azabku sangat pedih" (QS Ibrahim :7 )

Sebagai umat yang beriman Kita mengetahui bahawa segala sesuatu yang terjadi atas diri Kita semuanya telah tertulis dalam kitab Lauhul Mahfuz, bahkan sebelum Kita di hadirkan ke dunia.

Allah sangat mengetahui apa yang terjadi apa yang di langit maupun di bumi tanpa kecuali, Allah juga mengetahui hal hal yang gaib baik yang ada di langit dan ada di bumi. Di tangan Allah lah segala kunci yang gaib itu , dan ilmu Allah itu sangat luas dan tiada sehelai daun pun yang jatuh ke bumi melainkan Allah mengetahuinya , dan tidak pula jatuh sebutir biji pun dalam kegelapan bumi dan juga tidak ada sesuatu yang basah maupun yang kering melainkan Allah mengetahuinya ( Al An'aam:59)

Jelas sudah bahwa segala sesuatu apapun itu yang buruk maupun yang baik terjadi atas diri kita melainkan Allah lah yang menghendaki nya dan menginginkan nya dan tugas Kita sebagai hamba yang beriman adalah tetap bertakwa dan taat kepadaNYA . 

Tidak ada suatu bencana pun yang terjadi di muka bumi ini melainkan Allah mengetahui dan sudah mencatatkan terjadi nya dalam kitab Lauhul mahfuz, dan janganlah Kita khawatir atas segala musibah yang menimpa Kita karena semua sudah di takdirkan terjadi nya oleh ALLAH SWT dan dialah yang maha berkehendak.

"Siapakah yang dapat melindungi kamu dari (takdir) Allah jika Dia menghendaki bencana atasmu atau menghendaki rahmat untuk dirimu?" dan orang orang munafik itu tidak memperoleh pelindung dan penolong selain pertolongan dan perlindungan dari Allah." ( Al Ahzab:17) 

Patutlah Kita untuk selalu bertakwa kepada Allah dan carilah cara untuk selalu dekat dengan NYA karena bisa jadi suatu peristiwa yang buruk terjadi atas kita bagi Allah itulah yang baik bagi Kita .Karena hanya di tangan Allah lah kunci segala peristiwa itu terjadi.Dan jangan lah Kita berputus asa dengan apa yang sudah di takdirkan untuk Kita sesuai dengan rukum iman yang ke 6 adalah beriman kepada Qada dan Qadar.

 

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved