Natal Sebagai Simbol Kedamaian Umat Kristiani

Tanggal: 21 Des 2017 18:12 wib.
Setiap agama di dunia ini tentunya memiliki hari besar yang dianggap sangat spesial, bukan? Seperti di agama Islam ada hari raya Idul Fitri dan Idul Adha, Buddha ada Waisak, Hindu ada Nyepi , Katolik dan Kristen ada Natal dan Paskah. Hari raya keagamaan merupakan hari yang dinanti-natikan umat beragama di seluruh dunia untuk bersilaturahmi dengan keluarga dan orang-orang yang dikasihi terlebih lagi dengan Tuhan Yang Maha Esa sebagai pusat dari keyakinan itu sendiri.

Bagi sebagian orang, natal mungkin hanyalah sekadar perayaan rutinitas keagamaan. Namun, jika ditelaah lebih dalam natal  merupakan simbol dari terciptanya kedamaian di dalam hati setiap umat Kristen. Tidak heran jika di hari natal menjadi puncak bagi orang Kristen untuk berbagi kepada sesama, serta berkumpul bersama keluarga.

Setiap orang memiliki pemahaman terhadap makna natal, tetapi berikut makna natal secara umum bagi umat kristiani:


Simbol Pengorbanan


Berdasarkan sejarah dan kepercayaan umat Kristiani, natal memiliki kisah pengorbanan mulai dari pengorbanan lahirnya Yesus sebagai penebus dosa manusia, orang majus yang mengorbankan segalanya untuk menjumpai Yesus saat lahir di Betlehem seperti tenaga, waktu, dan harta berupa emas, perak, dan mur. (Matius 2:11).

Pengorbanan perasaan antara Yusuf dan Maria yang pada saat itu mereka tidak pernah melakukan hubungan sebagai suami istri, dan belum sah menjadi suami istri tetapi harus mengandung seorang bayi yang bukan anaknya. Namun, pada akhirnya mereka mengerti bahwa Tuhan punya rencana yang besar bagi dunia hingga mereka menyerahkan sepenuh pada pimpinan Tuhan.


Simbol Kesederhanaan


Kelahiran Yesus merupakan bukti dari kesederhanaan yang Tuhan ajarkan pada umat-Nya, dimana pada saat itu Yesus terpaksa lahir di kandang domba, kota kecil yaitu Betlehem seperti yang tertulis pada injil Lukas 2:7.

Dari sinilah seharusnya umat Kristiani belajar bahwa natal bukanlah ajang kemewahan yang berlebihan tetapi kesederhanaan ini nantinya dapat memberi kita makna hidup yang lebih indah.


Natal adalah Sukacita yang Universal Bagi Seluruh Umat Kristiani


Momen Natal merupakan momen yang sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh umat Kristiani di seluruh dunia. Sekaligus pada momen ini juga umat Kristiani yang berada berbagai belahan bumi menyambutnya dengan penuh sukacita.


Natal Sebagai Simbol Solidaritas


Natal tidak hanya memberikan sukacita pada umat, tetapi juga menjadi simbol solidaritas yang baik pada umat Kristiani untuk memiliki kesatuan hati dalam melakukan kebajikan kepada siapapun tanpa memandang suku, status, ekonomi, prestasi, pendidikan, dan sebagainya. Tetapi menjadikan natal sebagai penyemangat dalam menjalin persaudaraan yang rukun di dalam kasih. 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved