Ternyata ini Sosok yang sangat di Sukai SBY dan Prabowo..
Tanggal: 29 Jul 2017 07:06 wib.
Tampang.com - Pertemuan kedua tokoh besar partai politik Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) dan Prabowo Subiyanto di Cikeas, hari kamis malam, (27-07-2017), tidak hanya menghasilkan beberapa kesamaan dalam memandang persoalan politik saat ini, tapi juga keduanya ternyata mempunyai persamaan dan selera yang sama terhadap seseorang yang berpenampilan sangat sederhana bernama Gunarno.
Nama Gunarno ini, menjadi banyak perbincangan di tengah pertemuan kedua pimpinan partai ini. Gunarno ( 47 ) bukanlah sosok orang yang sangat berpengaruh di dunia politik dan harus diwaspadai kedua tokoh ini. Gunarno hanyalah seorang tukang nasi goreng asal Ngawi, Jawa Timur.
Prabowo sendiri sampai memuji kenikmatan nasi goreng racikan Gunarno ini. " Intel pak SBY memang hebat, beliau tahu kelemahan Prabowo adalah nasi goreng, asalkan diberikan nasi goreng, Pak Prabowo setuju" Kelakar Prabowo.
pada pertemuan malam itu, Gunarno diminta menyiapkan nasi goreng sebanyak 80 porsi untuk Prabowo, SBY dan para tamu yang hadir. Tak tangung-tanggung, Gunarno membawa gerobaknya didampingi istri dan kedua anaknya di kediaman SBY.
Gunarno ini rupanya sudah lama menjadi tukang goreng langganan keluarga SBY sejak tahun 2009. Setiap ada acara di kediaman SBY, Gunarno biasa dipanggil untuk menyiapkan hidangan nasi goreng istimewanya. Biasanya SBY malah memesan nasi gorengnya hamjpir 100 porsi.
Ternyata tidak hanya kedua tokoh besar ini yang kepincut masakan nasi goreng Gunarno, Mantan Wakil Presiden Budiono, Menkeu Sri Mulyani, dan beberapa tokoh lain juga memuji nasi goreng Gunarno. Bahkan Gerobak nasi goreng Gunarno ini sampai di bawa ke Halim saat Mantan Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan, Djoko Suyyanto mengundang Gunarno untuk menyajikan nasi gorengnya di rumahnya pada saat diadakan acara.
Penasaran dengan Nasi goreng pak Gunarno ? Cari perempatan Cikeas arah masuk jalan alternatif ke cibubur.