Jika Pasanganmu Memiliki 8 Ciri – Ciri Ini, Pertahankan!
Tanggal: 13 Mar 2018 20:02 wib.
Tampang.com – Setiap orang menginginkan dapat segera bertemu dengan cinta sejati bukan? Tidak terkecuali Anda. Menemukan Cinta sejati bukanlah perkara yang mudah. Jika saat ini, Anda sedang mencari siapakah cinta sejati Anda. Perhatikanlah ciri – ciri dibawah ini :
Dia berkomitmen penuh dengan Anda dan hubungan kalian
Jika ia pria sejati, ia tidak akan pernah berusaha untuk lari dari masalah. Ia akan tetap menjaga komitmen dalam hubungan yang sedang dijalani. Ia akan senantiasa menahan diri untuk tidak meluapkan emosi disaat bertemu dengan masalah.
Dia tidak menghindari masalah
Jika dihadapkan dengan masalah, ia tidak akan pernah ragu untuk mengajak Anda membicarakan masalah yang sedang dihadapi dalam hubungan. Ia selalu mencari solusi dan terus memperbaiki diri.
Perhatian pada hal – hal kecil
Ia selalu memperhatikan hal – hal kecil dan selalu memberikan apa yang baik untuk pasangannya. Semua dilakukan semata untuk membahagiakan pasangannya.
Cerdas dan bijak
Cerdas tidak selalu berkaitan dengan hal akademik melainkan ia dapat mengambil keputusan dengan bijak dan seobjektif mungkin.
Ia ingin Anda percaya diri
Ia senang memuji namun bukan karena gombal melainkan ia menilai sesuatu seobjektif mungkin dan juga bertujuan untuk membangun rasa percaya diri Anda.
Masalah anda = masalahnya
Saat Anda mendapatkan masalah, ia tidak segan untuk memikirkan masalah yang sedang anda hadapi.
Ia menertawakan kesalahan Anda
Saat anda melakukan kesalahan, ia selalu berusaha menghibur Anda dan memastikan kepada Anda bahwa masalah tersebut dapat diatasi dengan baik.
Dia menganggap kesalahannya sebagai masalah serius
Saat ia melakukan kesalahan kepada Anda, ia selalu menyalahkan dirinya sendiri lantas hal itu membuatnya sangat merasa bersalah dan tidak akan mengulangi kesalahan itu kembali.