Simak 7 Tips Menghindari Stress Ketika Akan Menghadapi Ujian Sekolah

Tanggal: 19 Mei 2020 13:05 wib.
Menjelang ujian sekolah, pelajar biasanya cenderung merasakan ketegangan dan perlu beberapa tips menghindari stress untuk mengatasinya.  Biasanya waktu-waktu tersebut dapat membuat pelajar menjadi tertekan dan stress. Untuk menghindarinya, simak pembahasan berikut ini. Anda dapat mengikuti beberapa tips menghindari stress berikut agar Anda merasa lebih tenang dan siap menghadapi ujian sekolah.


Menjaga Kesehatan dan Stamina Tubuh


Ini adalah poin penting yang harus Anda perhatikan sebelum menghadapi ujian sekolah. Jika tubuh Anda dalam kondisi yang sehat, maka stamina Anda pun menjadi lebih prima. Umumnya, ketika menjelang waktu ujian, tubuh dan pikiran cenderung terforsir dengan maksimal sehingga mengakibatkan kondisi tubuh menurun ketika tiba hari ujian.

Oleh sebab itu, poin penting yang harus Anda perhatikan adalah menjaga kesehatan tubuh. Konsumsi banyak sayur, buah, atau multivitamin serta sempatkan untuk melakukan olahraga minimal 5-10 menit setiap harinya. Selain itu, jangan terlalu memforsir tubuh untuk belajar, pastikan Anda beristirahat dengan cukup dan memenuhi asupan air putih.


Meluangkan Waktu untuk Refreshing


Mempersiapkan materi sebelum menghadapi ujian dengan berlatih soal-soal atau mengikuti les memang baik dilakukan. Namun, ternyata tak hanya kesehatan fisik saja, lho yang perlu dijaga. Anda juga perlu mengistirahatkan pikiran Anda dengan melakukan refreshing, sehingga sempatkanlah sejenak di tengah kesibukan belajar Anda untuk menenangkan pikiran. Anda tak harus melakukan perjalanan jauh atau mengeluarkan banyak biaya, cukup dengan membaca buku favorit atau menonton film.


Bertemu Orang Terdekat


Meski Anda tengah mempersiapkan ujian, bukan berarti Anda harus mengabaikan orang-orang di sekitar Anda. tetaplah libatkan mereka dalam kehidupan Anda dengan menyapa dan mengobrol ringan. Bertukar cerita lucu yang menyenangkan dapat meningkatkan produksi hormon endorfin dan membuat Anda merasa lebih rileks ketika menghadapi ujian.


Hindari Kebiasaan Begadang


Sebaiknya, menjelang ujian sekolah Anda menghindari kebiasaan yang kurang baik satu ini, sebab jika tubuh Anda kurang beristirahat Anda akan merasa lemas dan dapat berdampak pada konsentrasi Anda dalam menjawab soal-soal ujian. Aturlah waktu tidur Anda dan usahakan Anda dapat bangun lebih awal agar pikiran dan tubuh Anda fresh.


Hindari Sistem Belajar Kebut Semalam


Beberapa orang memang merasa lebih suka belajar ketika sudah mendekati hari-H ujian sekolah. Namun, jika materi yang akan diujikan cukup banyak, sebaiknya Anda tidak melakukan sistem belajar ini. Alasannya adalah cara ini dirasa kurang efektif, Anda tidak memiliki waktu yang banyak untuk memahami materi-materi sehingga Anda membutuhkan waktu lebih dan berakibat pada kurangnya jam istirahat Anda. Selain itu, sistem belajar ini juga berpotensi menyebabkan Anda stress.


Belajar Kelompok Bersama Teman-Teman


Disarankan Anda tidak belajar seorang diri. Anda dapat membuat kelompok belajar untuk berdiskusi dan bertanya ketika Anda menemukan kesulitan dalam memahami pelajaran. Tips menghindari stress sebelum ujian sekolah ini dirasa cukup efektif mengurangi tingkat stress. Di samping itu, berinteraksi dengan orang-orang di sekitar Anda juga dapat membuat pikiran lebih fresh dan meminimalisir kejenuhan saat Anda belajar.


Memperbanyak Beribadah dan Berdoa


Nah, tips terakhir ini tak boleh Anda lewatkan, sebab pada dasarnya setiap manusia cenderung merasakan kenyamanan dan ketenangan ketika mengingat Tuhan. Jadi, sebagai wujud usaha terbaik, libatkan Tuhan dalam setiap rencana dan aktivitas Anda. Dengan banyak berdoa dapat membuat kita merasa lebih percaya diri setelah melakukan usaha secara maksimal sesuai kemampuan kita.

Demikian beberapa tips yang dapat Anda coba agar tidak merasa stress ketika mendekati waktu ujian sekolah.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved