Zidane : "Saya tidak Pernah Berpikir Sedikit pun untuk Menjual Bale"

Tanggal: 14 Okt 2017 06:58 wib.
Tampang.com- Cedera yang dialami pemain termahal Real Madrid, Gareth Bale saat melawan Borussia Dortmund di Liga Champions, membuat pemain ini menimbulkan banyak spekulasi bahwa Madrid akan menjualnya. Cedera ini juga membuat Gareth Bale tidak bisa memperkuat negaranya, Wales dan akhirnya Wales gagal lolos ke Piala dunia 2018 di Rusia.



Santer dikabarkan Real Madrid akan menjual Bale karena sering mengalami cedera, namun pelatih Real Madrid sendiri, Zinedine Zidane, mengatakan bahwa dirinya tidak akan melepas Bale bahkan tidak pernah sedikitpun punya pikiran untuk menjualnya. " Saya sama sekali tidak pernah berpikir untuk menjual Bale, anda harus berpikir soal itu, saya tidak memikirkan soal itu", tegas Zidane.



Pelatih Real Madrid ini yakin kalau Gareth Bale akan segera pulih dan bisa mengembalikan performanya membela tim yang diasuhnya sebagai sosok penting dalam skuat Madrid."Bale adalah orang pertama yang merasa terganggu karena situasi ini, dia tidak ingin absen tentunya. Tapi hal itu malah terjadi dan kami harus menerimanya, Bale mengalami cedera saat melawan Dortmund dan ada yang tidak beres dengan hamstrinynya", tambah Zinedine.



Zidane dan tim dokter Madrid selalu memantau perkembangan cedera Bale, dan saat ini keadaannya sudah semakin baik, hanya pelatih Madrid ini belum bisa memastikan kapan Gareth Bale bisa kembali bergabung dengan timnya, mungkin dalam waktu sepekan, tapi Gareth Bale sendiri ingin segera sembuh dan secepatnya bermain kembali.

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved