Timnas Indonesia Kalah Jangkung Lawan Timnas Palestina

Tanggal: 16 Agu 2018 12:25 wib.
Tampang.com - Timnas U-23 Indonesia harus menelan pil pahit setelah dikalahkan Timnas U-23 Palestina dengan skor tipis 1 - 2 pada laga penyisihan Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (15/08).  Kekalahan Timnas U-23 Indonesia ini merupakan kekalahan pertama setelah di laga awal Asian Games 2018 berhasil mengalahkan Timnas U-23 Taiwan dengan skor telak 4 - 0.

Bermain melawan Palestina, anak-anak asuhan Luis Mila kewalahan meladeni permainan lawan yang rata-rata bertubuh jangkung. Duel bola di udara selalu dimenangkan pemain Palestina hingga  penyerang timnas Indonesia, Stefano Lilipaly cukup kesulitan mencetak gol.

Timnas U-23 Indonesia bahkan kebobolan saat babak pertama masih berjalan sekitar 16 menit. Wasit memberikan hadiah penalti kepada Palestina setelah Zulfiandi dianggap hand ball di dalam kotak penalti. Darwis Mohamed yang mengeksekusi tendangan penalti sebenarnya berhasil di tepis kiper Timnas Indonesia, Andritany, namun sayangnya bola yang membentur mistar gawang berhasil di rebut pemain Palestina lainnya, Oday Dabagh yang berhasil merobek gawang Andritany.



Ketinggalan satu gol, Timnas U-23 Indonesia berusaha menekan pertahanan Palestina. Rapatnya barisan pertahanan Palestina yang digalang kapten timnas Palestina, Abdallatif Albahdari membuat Lilipaly yang bermain sendiri di depan agak kesulitan mencetak gol. Dukungan serangan dari sayap yang diisi Febri Hariyadi dan Septian David Maulana.

Beruntung pada menit ke-23, Irfan Jaya berhasil mencetak gol penyeimbang Timnas Indonesia setelah tendangannya dari dalam kotak penalti Palestina tak mampu dibendung kiper Palestina, Rami Hamada. Babak pertama berakhir dengan skor imbang 1-1.



Di babak kedua, Palestina tampil menekan Indonesia dengan mengandalkan counter attack yang membuahkan hasil di menit ke-51. Umpan panjang dari pemain Palestina Mahmoud Abuwarda dari tengah lapangan kepada Mohamad Darwish berhasil merobek gawang Andritany. Hansamu Yama dan Gavin Kwan tak mampu mengawal penyerang Palestina ini yang dengan tenang menembak bola ke gawang Andritany.

Sampai babak kedua berakhir, Skor bertahan 1 - 2 untuk kekalahan Timnas U-23 Indonesia. Kekalahan ini menyebabkan posisi Timnas Indonesia digeser Timnas U-23 Hongkong yang memperoleh poin 6. sementara Indonesia di posisi ketiga dengan poin 3.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved