Pelatih Kroasia Zlatko Dalic Menangis Usai Menang Atas Rusia, Ini Alasannya

Tanggal: 8 Jul 2018 20:10 wib.
Piala Dunia merupakan ajang pertandindan sepak bola dunia yang paling dinanti-nantikan. Tak terasa menuju final pun sudah dekat. Dimana dini hari tadi babak 8 besar pun sudah usai, dan 4 tim sudah siap bertanding di babak semifinal.

Laga terakhir di babak 8 besar dini hari tadi yakni antara Kroasia dengan Rusia. Kroasi menang 4-3 atas Rusia melalui adu penalti.  Kemenangan Kroasia itu mempertunjukkan suasana menarik dimana seusai menang pada babak 8 besar Piala Dunia 2018, Minggu (8/7/2018) jam 01.00 WIB dini hari, terlihat pelatih timnas Kroasia, Zlatko Dalic menangis di bangku cadangan.  

Tentu saja para awak media penasaran dan bertanya-tanya mengapa Zlatko Dalic menangis. Dikutip dari laman BBC, Dalic menjelaskan alasannya menangis adalah karena terharu atas kemenangan Kroasia dan lolos ke semifinal Piala Dunia.

. "Emosi itu keluar begitu saja. Saya jarang menangis, tetapi saya punya alasan, Kroasia lolos ke semifinal Piala Dunia," kata Dalic seperti dikutip dari laman BBC

Kemenangan yang penuh dramatis itu menguras tenaga dan keringat timnas Kroasia hingga harus melewati babak adu penalti.

Kroasia menang berkat eksekutor tendangan penalty ke-5 yakni Ivan Rakitic yang menjadi penentu kemenangan Kroasia atas Rusia.

"Ini adalah sukses yang hebat dan fantastis," ucap Dalic.

Dalic mengungkapkan kebahagiaan itu bukan hanya dirinya yang merasakan tetapi juga semua yang berada di pihak Kroasia termasuk para pemain pastinya.

"Saya sangat lega. Kami membahagiakan diri kami sendiri, tetapi juga semua yang berada di Kroasia," ungkap Dalic.

Semua bahagia, bagaimana tidak untuk kali pertama Kroasia lolos ke semifinal Piala Dunia sejak 1998, dan ini adalah sejarah.

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved