Laga Bergensi Menjelang Natal, Real Madrid vs Barcelona

Tanggal: 23 Des 2017 20:09 wib.
Sepak bola merupakan olahraga yang paling digemari di seluruh dunia. Dua klub raksasa sepak bola yaitu Real Madrid dan Barcelona malam ini pada pukul 19.00 WIB, Sabtu (23/12) kembali berduel di Liga Spanyol pekan ke-17 di Santiago Bernabeu. Tentunya  duel dengan label El Clasico ini merupakan laga yang paling dinanti-nantikan oleh penggemar sepak bola. Jangan sampai ketinggalan, laga ini akan disiarkan langsung di TV nasional SCTV pada pukul 19.00 WIB. 

Pertemuan antar kedua klub dipastikan berlangsung seru. Real Madrid dan Barcelona merupakan dua tim rival abadi dalam merebut berbagai kejuaraan sepak bola mulai dari liga Spanyol, Europa, hingga liga internasional.

Laga yang akan berlangsung malam ini merupakan pertemuan ke 175 kedua tim di ajang Liga Spanyol. Berdasarkan rekor pertemuan kedua tim dalam ajang Liga Spanyol, tercatat kedua tim nyaris imbang. Dari total 174 laga yang sudah dilakoni, Real Madrid meraih kemenangan atas Barcelona sebanyak 72 kali,  sedangkan Barcelona meraih sebanyak 69 kemenangan, dan berakhir imbang sebanyak 33 pertandingan.

Saat ini Barcelona menempati puncak klasemen sementara dengan raihan total 42 poin dari 16 kali pertandingan yang sudah dilakoni. Barcelona unggul 11 angka atas Real Madrid yang baru bermain sebanyak 15 kali karena baru saja usai menaklukkan Gremio di final Piala Dunia Antarklub yang digelar di Stadion Zayed Sports City, Abu Dhabi United Arab  Emirates, Sabtu (16/12) waktu setempat. Sekaligus sang juara bertahan meraih juara Piala Dunia Antarklub beruntun 2 kali.

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved