Kepindahan Ronaldo Ke Juventus Telah Mencapai Puncak Karirnya di Real Madrid

Tanggal: 11 Jul 2018 13:45 wib.
Sudah bisa dipastikan Cristiano Ronaldo mega bintang Real Madrid secara resmi akan mengenakan seragam Juventus. Kepindahan CR7 itu langsung di konfirmasi oleh Real Madrid melalui situs resminya pada Selasa (10/7/2018).

"Berdasarkan permintaan dari Cristiano Ronaldo, Real Madrid sepakat untuk melepasnya ke Juventus. Hari ini, kami ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada Ronaldo yang telah menorehkan sejarah hebat bersama klub kami dan dunia," demikian pernyataan tertulis Real Madrid di lewat situs resminya.

Dikabarkan Cristiano diboyong oleh Nyonya Tua dengan nilai transfer 105 juta poundsterling atau setara dengan Rp 1.9 Triliun. Pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Real Madrid itu meneken kontrak selama empat musim kedepan dengan tawaran gaji sebesar 30 juta euro atau Rp 504 miliar per musim.  

Sudah bukan rahasia lagi bahwa sang mega bintang bernomor punggung 7 itu telah menoreh berbagai prestasi dan rekor dunia sepak bola dunia. Ronaldo telah mencetak 450 gol untuk Real Madrid selama sembilan musim berseragam Los Merengeus.

Ronaldo adalah legenda sepak bola dunia yang patut jadi panutan pemain sepak bola. Dia membuktikan  bahwa kerja keras tidak pernah mengkhianati hasil dan keinginan untuk meraih prestasi. CR7 telah berhasil mempersembahkan 15 gelar bergengsi untuk Real Madrid termasuk 4 gelar Liga Champions sebanyak 4 kali.

Ada fakta menarik tentang Ronaldo ketika dirinya menjadi pemain sepak bola professional, seperti dari 915 laga di sepanjang karirnya di dunia sepak bola, Ronaldo mencetak gol dengan rata-rata 0.7 gol per laga. Dimana dirinya telah mencetak gol sebanyak 658 gol sepanjang karir profesionalnya di sepak bola.

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved