José Mourinho : "Matic Mengalami Cedera dan Saya Belum Mengetahui Seberapa Parah"

Tanggal: 29 Nov 2017 22:34 wib.
Manchester United sukses membawa pulang tiga poin dari kandang Watford di laga pekan keempat belas Liga Inggris 2017/2018. Bermain di Stadion Vicarage Road, The Red Devils berhasil mengalahkan tuan rumah Watford dengan skor 2-4.

Ashley Young membawa MU unggul pada menit ke 19. Tendangan kerasnya dari luar kotak penalti gagal ditangkap penjaga gawang Watford, Heurelho Gomes. Young berhasil menambah keunggulan MU menjadi 0-2 di menit ke 25. Pemain asal Inggris tersebut melakukan tendangan bebas di luar kotak penalti.

Menit ke 32 Anthony Martial berhasil mencetak gol ketiga MU. Martial melakukan tendangan yang sangat keras. Heurelho Gomes pun harus memungut bola dari gawang sendiri untuk ketiga kalinya.

Watford berhasil memperkecil keadaan menjadi 2-3 melalui gol yang dicetak Trou Deeney menit ke 77 dari tendangan penalti dan gol Abdoulaye Doucoure menit ke 84.

Tapi MU kembali menambah keunggulan menjadi 2-4 melalui gol yang dicetak Jesse Lingard di menit ke 86. Skor 2-4 pun bertahan hingga akhir pertandingan. Dengan kemenangan tersebut MU tetap menduduki posisi kedua di klasemen sementara Liga Inggris 2017/2018 dengan raihan 32 poin

Tapi di pertandingan melawan Watford, MU harus kehilangan gelandang asal Kroasia Nemanja Matic.



Matic mengalami cedera sehingga harus digantikan Ander Herrera di menit ke 54. Usai pertandingan, sang pelatih José Mourinho memberikan penjelasan tentang cedera yang dialami pemain andalannya. "Matic mengalami cedera dan saya belum mengetahui seberapa parah. Ketika Matic mengatakan kepada saya dia ingin diganti, dia tentu tak akan melakukan itu jika cederanya tak serius. Ini cedera otot," kata Mourinho seperti dikutip Sky Sports

MU harus segera mempersiapkan diri untuk menjalani laga bigmatch melawan tuan rumah Arsenal di laga pekan kelima belas yang akan berlangsng 3 Desember 2017 atau Minggu dini hari WIB.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved