James Rodriguez Akan Berbaju Munchen Usai Dipinjam Dari Madrid

Tanggal: 11 Jul 2017 23:06 wib.
Tampang.com - James Rodriguez, pemain asal Kolombia yang kini memperkuat Real Madrid harus rela berpindah ke Bayern Munchen, terkait kesepakatan mengenai peminjaman selama dua tahun.

Hal ini ditegaskan Bos Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, Selasa, 11 Juli 2017.

"Kami sangat gembira dapat menyelesaikan transfer ini," ujar mantan kapten tim nasional sepak bola Jerman itu.

selama di Real Madrid, pemain berusia 25 tahun ini mengolkesi 8 gol dari 22 penampilannya bersama Real Madrid.

"Merekrut James Rodriguez merupakan harapan besar bagi pelatih kami Carlo (Ancelotti) setelah mereka meraih kesuksesan bersama di Madrid," ujar Rummenigge.

Sebelumnya, Rodriguez direkrut oleh Madrid dari Monaco pada 2014 dengan nilai kontrak 60 juta euro. Hal ini terjadi usai James mendapatkan Sepatu Emas pada Piala Dunia lalu.

Kemampuan James Rodriguez untuk mengemas gol-gol spektakuler membuatnya menjadi tambahan ideal dalam proyek "Galactico" Real, tapi ia kesulitan untuk mengamankan tempat di tim inti di Bernabeu.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved