Berita Tentang Kepergian Ronaldo Dari Real Madrid Menguasai Dunia Maya
Tanggal: 11 Jul 2018 18:19 wib.
Keluarnya Cristiano Ronaldo dari Real Madrid lalu bergabung ke Juventus menjadi trend topi di dunia maya. Bagaimana tidak, pemain terbaik sepak bola dunia itu hengkang dari Real Madrid usai mereka memenangkan Liga Champions 2018 beberapa waktu lalu ketika melawan Liverpool. Bergabungnya Ronaldo ke Juventus cukup mengejutkan para penggemar dunia olahraga terutama sepak bola.
Lebih ratusan ribu yang membicarakan Ronaldo di Twitter higga hari ini. Kebanyakan dari cuitan tersebut kekecewaan mereka terhadap management Real Madrid yang melepas pemain terbaik seperti Ronaldo. Seperti dilansir dari laman bola.com berikut beberapa cuitan mengenai keluarnya Ronaldo dari Real Madrid.
Bahkan ada yang asalnya mendukung Real Madrid sewaktu Ronaldo masih memperkuat klub ini, namun setelah ada kabar resmi bergabung sang bintang ke Juventus, sontak mereka juga ikut pindah mendukung klub yakni mendukung Juventus dan meninggalkan Real Madrid. Saya rasa orang yang mengambil keputusan seperti itu tidak sedikit.
"Real Madrid berada di puncak dunia, memenangkan Liga Champions tahun demi tahun. Dan kini, Zidane dan Cristiano Ronaldo meninggalkan kami pada musim panas yang sama. Ini adalah sebuah siksaan," tulis akun @ReyLaMadrid.
"Anda tahu apa yang lebih buruk daripada patah hati?? Membayangkan Cristiano Ronaldo dengan jersey klub lain dan melihatnya melakukan perayaan Siiiiu dengan orang lain selain Marcelo. Benar-benar sedih," tulis akun @prashidda4.
"Sekarang kesepakatan transfer Cristiano Ronaldo ke Juventus telah dikonfirmasi, saya sekarang mendukung Juventus sebagai tim sepak bola kedua saya. Selamat tinggal Real Madrid," tulis akun @iamBussmarn.
Seperti diberitakan untuk memboyong sang bintang bernomor punggung 7 itu, Juventus harus mengeluarkan dana sebesar 100 juta euro atau setara dengan 1.9 triliun. Nantinya CR7 akan memperkuat skuad Turin selama 4 musim dengan gajji 30 juta euro atau setara dengan 504 miliar per musimnya.