Arema FC Tampil Menurun, Pelatih Joko Susilo Meninggalkan Klub

Tanggal: 15 Mei 2018 13:35 wib.
Arema FC Tampil Menurun, Pelatih Joko Susilo Meninggalkan Klub

Dalam Laga yang telah dilakoni oleh Arema FC pada liga 1 2018 bisa dikatakan lebih banyak menelan kekalahan/seri dibandingkan beroleh kemenangan. Kondisi ini yang membuat pusing tim karena penampilan yang tidak sesuai dengan apa yang diharapkan. Bahkan juga dikabarkan sedang ada perpecahan pada internal tim mereka.

Kabar lainnya datang dari pihak pelatih yang akan bepergian mengikuti program lisensi kepelatihan A AFC Pro. Program kursus kepelatihan A AFC Pro tersebut akan dimulai pada 15 April 2018.

Berikut adalah pernyataan Joko Susilo mengenai dirinya mengikuti program pelatihan A AFC Pro.

"Saya sebenarnya ingin ketika tahu untuk bisa bergabung, namun, saya harus mengembalikan kepada klub. Kalau boleh dan lolos akan saya ikuti, jika tidak, ya tak masalah," ujar Joko Susilo saat pengenalan asisten pelatih baru Milan Petrovic di kantor Arema FC Jalan Mayjen Panjaitan, Rabu (4/4/2018).

pernyataan Joko Susilo tersebut menyiratkan bahwa dirinya bersifat fleksibel terhadap keputusan klub. Namun disisi lain, ia sangat memimpikan untuk mendapatkan label lisensi bergengsi tersebut.

 

Joko juga mengungkapkan bahwa ia bersyukur karena ada pleatih lain yang mengikuti program kepelatitan tersebut, yaitu, Rahmad Dharmawan, Indra Sjafri, Widodo C Putro, dan lainnya


"Pastinya bangga disana ada Rachmad Dharmawan, Aji Santoso, Indra Sjafri, dan lainnya. Klub juga menyetujui saya mengikuti program ini," Kata Joko.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved