Kim Kardashian Gunakan Jasa Ibu Pengganti (Sewa Rahim) untuk Dapatkan Anak Ketiga

Tanggal: 27 Des 2017 15:23 wib.
Sewa rahim tengah ramai diperbincangkan setelah adanya ungkapan dari Jeremy Teti yang menjadi bintang tamu dalam acara "Debat" di Tv One yang membahas mengenai pernikahan sejenis belum lama ini. Jeremy Teti mengatakan jika pernikahan sejenis sah-sah saja dan bisa mempunyai keturunan bukan hanya dengan cara adopsi tapi dengan cara menyewa rahim.

"Siapa bilang pasangan sejenis nggak bisa dapat keturunan? Di luar ada nyewa rahim," ungkap Jeremy Teti.



Lalu apa sebenarnya sewa rahim atau yang biasa disebut dengan ibu pengganti (surrogate mother) ?

Sewa rahim merupakan praktik dimana pasangan menggunakan rahim wanita lain untuk mengandung anak mereka. Hal ini dilakukan karena calon ibu mengalami masalah sehingga tidak memungkinkan untuk hamil atau melahirkan sendiri. Wanita yang akan digunakan rahimnya akan dibayar sesuai dengan kesepakatan dari sang penyewa rahim.

Sudah cukup banyak pasangan yang menggunakan jasa ibu pengganti untuk memiliki keturunan, tak terkecuali selebriti papan atas, Kim Kardashian. Pasangan Kim Kardashian dan Kanye West menggunakan jasa ibu oengganti untuk mendapatkan anak keriga mereka. Mereka melakukan hal ini karena Kim mengalami placenta accreta, yaitu suatu kondisi yang membuat plasenta sulit terlepas dari rahim saat persalinan. Wanita yang mengalami masalah ini akan berisiko tinggi mengalami pendarahan yang hebat saat persalinan.

Disisi lain, yang sangat disayangkan yaitu sewa rahim ternyata lazim dilakukan oleh pasangan homoseksual. Pasangan homoseksual yang sedang ramai diperbincangkan di Indonesia, ternyata telah lebih dahulu merajalela di luar negeri. Terbukti dengan banyaknya pasangan yang menggunakan sel telur dari donor dan menyewa rahim untuk memiliki anak seperti pada pasangan heteroseksual pada umumnya.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved