Karina Nadila jadi Wakil Indonesia di Ajang Miss Supranatural 2017 Polandia
Tanggal: 11 Nov 2017 22:21 wib.
Tampang.com - Satu demi satu Putri Indonesia 2017 menunjukan kebolehannya di ajang kecantikan internasional. Setelah Bunga Jelita Ibrani berlaga di Miss Universe. Kali ini, giliran runner up 2 puteri Indonesia 2017, Karina Nadila Niab berlaga di ajang kontes kecantikan Miss Supranatural 2017.
Nina-sapaan akrabnya, bakal bertarung dengan 80 peserta dari seluruh peserta di dunia di The Mosir, Krynica Zdroj, Polandia pada 1 Desember mendatang. ”Senin (13/11) saya berangkat ke Polandia. Saya akan berangkat membawa nama Indonesia dan berjuang mengharumkan nama Indonesia,” ujarnya saat jumpa pers di gedung Aula Sasono Wiwoho, Mentang Jakarta Pusat, Jum’at (10/11).
Berbekal pengalaman di dunia modeling serta pendidikan yang diberikan Yayasan Putri Indonesia dan Mustika Ratu. Karina terlihat begitu semangat mengikuti ajang kontes kecantikan Miss Supranatural 2017.
”Saya mohon doanya, dukungannya itu saja. Enggak ada yang lebih penting selain doa. Semoga saya sehat, karantina bisa berjalan dengan lancar, dan aura kemenangannya bisa nempel,” kata pemain film Aku, Kau & KUA itu.
Dengan dukung tersebut, Nina berharap langkah mengikuti rangkaian Miss Supranatural berbuah hasil positif. ”Saya mohon pamit supaya bisa membawa mahkota internasional ke Indonesia yang pertama untuk kita semua,” jelasnya.
Serasa meneteskan air mata tanda haru. Nina pun mengucapkan banyak terima kasih kepada semua yang mendukung karir dan perjalananya menuju Miss Supranatural 2017. ”Saya mau ucapkan Alhamdulillah, dan terimakasih kepada Allah SWT, serta ke Yayasan Puteri Indonesia dan Mustika Ratu,” jelasnya.
”Makasih buaat Mamah Papa, tante, adik, sahabat, dan teman-teman aku terima kasih. tanpa kalian kami bukan siapa-siapa dan indonesia tidak berkibar di ajang internasional,” sambungnya.
Dalam kontes kecantikan di Miss Supranatural 2017. Karina membawa lima gaun terbaik karya designer kenamaan. Diantaranya
Evening Glown, Coctail Dress. Warna Katulistiwa, Kebaya serta National Costum. Menariknya dalam national costum Nina membawa gaun seberat 30 kilogram.
Gaun tersebut bertemakan Lembuswana : The Apparatus of the king. Gaun nasional costum dibuat oleh tim jember fashion carnival. Gaun tersebut memadukan mitologi hewan suci yang merupakan tungangan Dewa Batara Guru yakni Lembuswana.
”Saya bangga sekali menggunakan kostum ini. Ini idenya awalnya kuda lumping. Tapi miss supernasionaml sukanya carnafal, jadi kuda lumping susah dibuat grande. Sehingga ini lah national costumnya,” tegasnya.
Ketua dewan Pembina Yayasan Putri Indonesia, Putri Kus Wisnu Wardana optimis nina bisa membawa nama baik indonesi. Apalagi mlihat kemampuan dan gaun yang disuguhkannya nanti. ”Saya berharap Nina bisa membawakan national costume dengan baik. Karena Indonesia sangat diperhitungkan di national cosutme. Selain itu, ajang pemilihan Miss Supranational sendirin menitik beratkan pada fashion. Kami bersyukur kalau Nina bisa memenangkan Miss Supraanational yah top 3 besar lah,” tegasnya.