Inilah Alasan Bayi Tersenyum

Tanggal: 8 Mei 2018 07:31 wib.
Tampang.com – Tidak jarang kita melihat seorang bayi tersenyum dengan manis kepada kita saat kita mengasuhnya. Siapa sangka, senyum tersebut bukan tanpa alasan melainkan dia mengajak kita untuk tersenyum juga.

Fakta tersebut berdasarkan sebuah penelitian yang diterbitkan dalam PLOS ONE yang dalam penelitiannya elibatkan ilmuwan computer, ahli robot, dan juga psikolog untuk membuktikan hal tersebut.

Jika seorang bayi tersenyum, ia melakukan pada waktu yang tepat seperti halnya seorang comedian yang membuat lelucon untuk memaksimalkan respon dari penonton. Namun hal itu dilakukan oleh sang bayi dengan tersenyum sesedikit mungkin.

Penelitian menggunakan pendekatan ini adalah yang pertama kalinya diuji. Penelitian ini didanai oleh National Science Foundation yang menggunakan sebuah robot untuk memahami perkembangan manusia. Dalam percobaan ini, psikolog diberikan sebuah alat yang bertujuan unutk mempelajari komunikasi no-verbal pada anak dan orang dewasa, seperti mereka dengan autism.

Dalam proses verifikasinya, seorang robot balita diprogram untuk mampu berprilaku sesuai dengan apa yang dipelajari oleh para peneliti. Adapun benda ini diajak berinteraksi dengan para mahasiswa dan pada akhirnya mendapatkan hasil yang sama.

“Jika Anda pernah berinteraksi dengan bayi, ada kecurigaan bahwa mereka melakukan sesatu ketika mereka tersenyum. Mereka tidak hanya melakukan itu secara acak,” jelas Javier Movellan, salah satu penulis studi tersebut.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved