Sumber foto: pinterest

Begini Cara Bikin Kue Lumpur Empuk dan Permukaan Tidak Berlubang

Tanggal: 25 Jun 2024 12:15 wib.
Dari sekian banyak kue basah yang ada, kue lumpur merupakan salah satu yang paling banyak digemari karena memiliki tekstur yang empuk dan lumer di mulut.Kue yang biasanya terbuat dari kentang ini sangat cocok dijadikan santapan takjil saat berbuka puasa.

Meski demikian, sayangnya tidak sedikit orang yang kesulitan dalam membuat kue lumpur. Terkadang kue lumpur yang dibuat malah cenderung kasar dengan permukaan yang berlubang.

berikut langkah-langkahnya

Siapkan sekitar 500 gram kentang yang sudah dipotong, dikupas dan dikukus untuk dimasukkan ke dalam wadah.

Haluskan semua kentang tersebut dengan cara diulek. Kentang cenderung akan lebih mudah untuk dihaluskan karena baru selesai dikukus dan masih panas.

Buat Adonan

Jika kentang sudah cukup halus, masukkan 300 gram tepung terigu protein sedang dan 240 gram gula pasir ke dalam wadah. Aduk kedua bahan tersebut hingga tercampur merata dengan tekstur yang menggerindil.

Agar kue lumpur bisa benar-benar lumer, tambahkan juga bahan-bahan berikut pada adonan:

     ½ sdt garam.

     2 butir telur.

     500 ml santan.

     1 sdt pasta vanilla (opsional)

Masukkan keempat bahan tersebut secara berurutan, lalu aduk dengan spatula hingga adonan tercampur secara sempurna.

Tambahkan margarin yang sudah dicairkan sebanyak 120 gram ke dalam adonan. Diketahui margarin dapat membuat kue jadi lebih tahan lama.

Agar warna kue lumpur tidak terlalu gelap, bisa tambahkan sekitar 3 tetes pewarna kuning telur.

Setelah itu, aduk adonan dengan mixer agar proses pengadukan lebih cepat dan adonan bisa lebih tercampur rata.

Siapkan cetakan kue di atas kompor yang dinyalakan dengan api sedang, lalu tunggu hingga cetakan panas.

Jika sudah cukup panas, tuang adonan kue lumpur ke masing-masing cetakan. Tutup cetakan lalu tunggu sampai setengah matang selama 5 menit.

Setelah 5 menit, buka tutup cetakan lalu tambahkan topping kismis pada masing-masing kue lumpur. Tutup cetakan kembali lalu tunggu beberapa saat sampai matang.

Jika sudah menunggu, coba periksa kematangan kue lumpur dengan mengangkatnya. Jika kue lumpur mudah diangkat dengan bagian bawah yang sudah kecoklatan, maka artinya itu sudah matang.

Bisa dilihat, permukaan kue lumpur sangat mulus tanpa lubang dengan tone yang sangat cerah,
Copyright © Tampang.com
All rights reserved