5 Makanan Super Pedas yang Bikin Perut Kayak Gunung Api

Tanggal: 19 Apr 2017 15:15 wib.
5 Makanan Super Pedas yang Bikin Perut Kayak Gunung Api - Hari gini jamannya makanan yang pedas-pedas. Makanan yang bercita rasa pedas dapat meningkatkan nafsu makan menjadi meningkat. Tapi walaupun begitu tetap harus dikontrol ya karena makanan pedas juga bila dikonsumsi terlalu banyak dapat menimbulkan bahaya bagi kesehatan.

Apa aja ya makanan yang super pedas itu? Yuk diintip apa aja sih makanan super pedasnya. 

1.Gudeg Mercon

Biasanya gudeg memiliki cita rasa yang manis, tapi lain lagi dengan gudeg mercon Bu Ngatinah. Gudegnya memiliki cita rasa yang super pedas, ditambah dengan sayur dan tempe serta potongan cabai hijau kemudian ditambah krecek dan cabai rawit merah utuh sehingga memberikan sensasi panas di lidah pada saat menyantapnya......hmm menggugah selera ya....Bila ke Yogyakarta jangan terlewatkan untuk mampir ke warung Bu Tinah yang berada di dekat Tugu Yogyakarta ya.

2.Ceker Setan 

Bila ke Malang ga nendang kalau belum mencoba ceker setan Pak Sugeng. Ceker ayam yang dibubuhi dengan bumbu yang super pedas ini tapi tekstur dagingnya empuk. Dan yang bikin lebih nendangnya itu, bumbu pedasnya meresap sampai ke tulang-tulang.

3.Seblak

Makanan yang satu ini adalah salah satu jajanan di Bandung, identik dengan rasa yang super pedas. Padahal bahan dasarnya yaitu krupuk yang direbus kemudian diberi bumbu seperti bawang merah, bawang putih, garam, kencur, cabe rawit dan penyedap rasa. Di Bandung, salah satu yang wajib dikunjungi yaitu Seblak Oces. Disajikan dengan kuah yang super pedas berwarna merah menggugah selera.

4.Oseng Mercon

Ada warung oseng mercon Bu Narti di Yogyakarta yang sudah cukup terkenal. Di warung ini oseng terbuat dari lemak sapi dan daging sandung lamur atau bagian dada bawah ketiak sebagai bahan masakannya. Kemudian diberi cabai yang banyak sehingga mengahsilkan makanan dengan rasa yang sangat pedas.

5.Steak Ranjang

Warungnya terletak di jalan Dipatiukur Bandung. Di gerai ini pengunjung dapat menikmati aneka sajian steak dengan level kepedasan sesuai dengan yang diinginkan. Selain level pedasnya yang mebuat sensasi makan yang berbeda juga rasa steaknya yang empuk.

Bagaimana....? Penasaran kan? Jangan ngaku suka makanan pedas kalau belum mencoba makanan-makanan di atas ya....

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved