5 Jajanan Sunda Populer Ini Berawalan Ci-
Tanggal: 1 Agu 2017 18:01 wib.
Sebagai penggemar jajanan Sunda, kita pasti tidak asing dengan jajanan berawalan kata Ci-. Jajanan tersebut terbuat dari bahan dasar tepung kanji atau dalam bahasa Sunda disebut “aci”. Bertekstur kenyal, rasa gurih, dan bisa ditambahkan bumbu pedas membuat jajanan yang terbuat dari aci ini sangat digemari oleh anak- anak maupun dewasa. Lalu, apa saja jajanaan Sunda yang berawalan Ci- ini?
1. Cilok
Siapa yang tak kenal makanan yang satu ini. Cilok atau Aci dicolok adalah jajanan yang terbuat dari tepung kanji. Bentuknya bulat, bisa diberi isi daging, telur atau bawang goreng. Biasanya dibuat dengan cara dikukus, tapi sekarang ada juga cilok yang dibuat dengan cara digoreng atau biasa disebut cigor. Setelah dikukus atau digoreng cilok ini diberi bumbu sambal kacang, saus dan kecap. Lalu di tusuk menggunakan lidi.
2. Cireng
Cireng ini tak kalah dengan cilok. Kedua makanan ini memang tetap eksis dari dulu hingga sekarang. Cireng kependekan dari aci digoreng. Sesuai dengan namanya, cireng ini dibuat dengan cara digoreng. Dulu, cireng hanya disajikan dengan bumbu saus, tapi sekarang cireng memiliki banyak varian seperti cireng isi daging ayam, sosis, atau abon. Bumbu nya pun sekarang bisa memakai bumbu rujak
3. Cimol
Cimol kependekan dari Aci digemol. Sama dengan cireng, cimol dibuat dengan cara digoreng. Hanya saja, bentuk cimol bulat dan kecil seperti kelereng. Disajikan dengan bumbu atom dan bubuk cabai menambah nikmat rasa cimol ini.
4. Cibay
Cibay atau aci ngambay terbuat dari aci yang dibungkus dengan kulit lumpia lalu digoreng. Citarasa cibay yang renyah diluar dan lembut didalam membuat lidah kita bergoyang. Cibay ini makin enak disantap hangat-hangat dengan cocolan sambal pedas.
5. Cilung
Cilung atau aci digulung- gulung ini terbuat dari Aci yang dicampur dengan telur, digoreng sebentar kemudian digulung dengan memakai tusukan dari bambu. Biasanya disajikan dengan saus pedas ataupun bubuk cabai juga abon.