Terciduk, Mahasiswa Stikom Surabaya Kelompok Hacker Internasional

Tanggal: 16 Mar 2018 09:23 wib.
Tampang.com - Beberapa hari lalu beredar berita mahasiswa Komputer salah satu perguruan tinggi ternama di Surabaya STIKOM  telah ditangkap oleh Subdit Cyber Crime Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya, bersama Biro Investigasi Federal Amerika Serikat ( FBI).

Terdapat tiga oang mahasiswa yang di tangkap tersebut, ketiga tersangka beinisial NA, KPS, ATP. Secara akademik mereka tidak mempunyai catatan kriminal ataupun pelanggaan dalam akademik, namum pihak FBI menetapkan mereka sebagai tersangka dala jaringan Hacker Internasional.

Mereka dinyatakan telah pengungkapan perkara ilegal akses terhadap sistem elektronik milik orang lain yang dilakukan oleh Kelompok Hacker Asal Surabaya. Mereka adalah hacker yang diduga meretas ratusan sistem elektronik baik di dalam maupun luar negeri.

Dari penangkapan ketiga mahasiswa STIKOM tersebut , diamankan sejumlah barang bukti, antara lain laptop, gadget, dan modem yang diduga digunakan dalam aksi mereka melakukan tindak kriminal electronic tersebut.

Dari informasi yang dihimpun dari polisi menyebut, KPS, NA, ATP masing-masing meretas lebih dari 600 website dan sistem data elektronik baik di dalam dan luar negeri.

Penangkapan ketiga mahasiswa STIKOM tersebut, membuat geger warga Sahawan. Dimana salah satu dari mahasiswa tersebut bertempat tinggal di Sawahan yaitu KPS, sedangkan satu lagi warga Kecamata Gubeng Surabaya yaitu NA, dan satu lagi mahasiswa berinisial ATP adalah berasal dari Banyuwangi dan kost di Surabaya.

Kadang lingkungan dan teknologi membuat anak – anak kita salah dalam melangkah dan mengambil keputusan, walaupun mereka sudah terbilang dewasa, peran orang tua tetep diperlukan dalam mengungkapkan pendapat dan mengarahkan ke jalan yang baik berdasarkan pengalaman hidup.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved