Kantor Dinkes Brebes di Bobol Perampok Ngaku Polisi Narkoba
Tanggal: 6 Jun 2017 22:14 wib.
Tampang.com- Kantor Dinas kesehatan Brebes hari Minggu Malam, dibobol Kawanan perampok yang menyamar sebagai polisi narkoba dengan alasan bahwa di gudang Dinas kesehatan Brebes dicurigai ada yang menyimpan narkoba. Malam itu Kantor Dinkes Brebes hanya dijaga seorang satpam yang bernama Sanuri, dan kawanan perampok yang diduga berjumlah tiga orang ini berhasil memperdayai Sanuri dengan mengikat tangan dan membekap mulutnya.
Kawanan perampok ini berhasil membobol brankas Dinas Kesehatan Brebes dengan jalan membongkar pintu brangkas dan berhasil membawa kabur uang senilai 440 jutaan. Sekertaris Dinas Kesehatan Brebes, Juliningsih Pirulah Dewi menjelaskan bahwa uang yang ada dalam brangkas senilai 450 juta hanya yang terbawa kawanan perampok 440 juta, uang tersebut rencananya untuk alokasi program jambanisasi di Kabupaten Brebes. "Uang tersebut merupakan uang program jambanisasi warga yang per kepala keluarganya mendapatkan 1,3 juta, dan rencananya ada ratusan kepala keluarga yang akan mendapatkan uang dari program tersebut" Jelas Dewi.
Kawanan perampok ini mengacak-acak hampir seluruh ruangan Dinkes karena ditemukan juga ada uang yang ikut digondol perampok seperti uang milik ikatan Bidan Indonesia dan Ikatan Dokter Indonesia juga uang infak.Jumlahnya kurang lebih 7 jutaan" tambah Dewi.
Perampokan ini terjadi setelah berbuka puasa dan sudah dilaporkan kepada Bupati Brebes Idza Priyanti dan dan masih dalam penyelidikan pihak kepolisian Polres Brebes.