Obat Alami Sakit Rematik

Tanggal: 16 Sep 2019 11:25 wib.
Rematik merupakan penyakit autoimun yang terjadi saat sistem kekebalan tubuh justru balik menyerang persendian yang sehat dan akibatnya persendian menjadi nyeri, membengkak serta kaku. Penyakit rematik ini aladah salah satu penyakit yang sering anda jumpai di lingkungan sekitar. Kebanyakan orang mengira bahwa penyakit ini hanya dialami oleh orang-orang yang berusia lanjut namun ternyata orang yang berusia muda pun dapat terkena penyakit tersebut. Untuk mengobati penyakit rematik tersebut ada sejumlah cara yang dapat anda lakukan termasuk mengkonsumsi tanaman herbal. Berikut ini adalah tanaman herbal yang dipercaya dapat menyembuhkan penyakit rematik, di antaranya adalah :

Daun Sirsak

Daun sirsak dapat dimanfaatkan untuk mengobati berbagai penyakit berbahaya dan salah satunya adalah mengeluarkan racun yang terdapat di dalam tubuh. Ini karena di dalam daun sirsak mengandung vitamin C dan vitamin A Srlain itu juga daun sirsak dapat membantu untuk meringankan nyeri sendi yang diakibatkan oleh penyakit rematik.

Jahe

Selain digunakan untuk bumbu dalam masakan, jahe juga dapat meredakan rasa nyeri yang ditimbulkan oleh penyakit rematik. Kandungan di dalam jahe di antaranya adalah mineral sinelo, damar, fellandren, borneol, kamfer, zingiberin, gigerol, zingiberol, zingeron, lipidas, asam amino, vitamin A, vitamin B1, C, niacin serta protein yang dapat melancarkan peredaran darah di dalam tubuh.

Daun Dandelion

Adalah salah satu tanaman herbal yang ampuh untuk mengobati rematik. Mengandung vitamin C dan vitamin A yang tinggi serta mampu untuk memperbaiki kerusakan pada bagian tubuh dan mengeluarkan racun dalam darah.

 

Rematik merupakan salah satu penyakit yang mengganggu aktivitas sehari-hari dari penderitanya, oleh sebab itu selain penanganan medis metode pengobatan herbal  sebagai solusi praktis tanpa pengobatan medis dan hasilnya ampuh pada penyakit. Obat herbal rematik yang ampuh dapat ditemukan dari tanaman, rempah-rempah hingga konsumsi buah yang telah teruji ampuh pada penyakit.

Jenis-jenis tanaman tersebut telah teruji 100% ampuh meredakan bengkak akibat rematik. Sehat alami dengan simpel dan bahan-bahan yang mudah ditemukan dan tidak sulit diolah.

Daun landep

Mengatasi nyeri dan ngilu pada tulang dapat diatasi dengan daun landep, cara meracik ramuan untuk rematik dari daun landep sangat mudah. Ambilah 1 genggam daun landep, setelah selesai dibersihkan tumbuk dengan sedikit kapur sirih setelah diaduk balurkan ke bagian tubuh yang sakit.

Brotowali

Tanaman obat herbal rematik yang ketiga termasuk golongan obat herbal tradisional yang dapat dipergunakan untuk atasi rematik pada kaki, bila timbul gejala langsung tangani menggunakan ramuan dari rebusan air brotowali.

Setiap satu batang brotowali yang telah dipotong-potong rebus dengan 3 gelas air yang dididihkan, rebus hingga menghasilkan 1 gelas saja, untuk menghindari rasa pahit tambahkan madu.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved