Musim Hujan, Perhatikan 4 Perawatan Kulit ini Agar Kulit Tetap Lembab

Tanggal: 3 Des 2017 10:39 wib.
Disaat musim hujan seperti sekarang ini, tentunya udara menjadi dingin. Dan udara yang dingin dapat menyebabkan kulit kita menjadi kering. Apa lagi untuk kita yang berkulit kering, tentunya harus ekstra perhatian dengan kulit karena cuaca dingin bisa bikin kulit kita semakin kering. oleh karenanya, agar kelembaban kuli terutama kulit wajah lebih terjaga kelembabannya, kita perlu melakukan perawatan ekstra pada wajah kita. Tidak perlu ke salon kecantikan, perawatan ini bisa dilakukan di rumah juga lho ! Apa saja, berikut dilansir dari times of India :

1. Mencuci Muka


Sering mencuci muka memakai sabun muka selama musim hujan ternyata dapat membuat kulit kita kering. Oleh karenanya, selama musim hujan kurangi intensitas cuci muka pakai sabun kita. Batasi hanya 2- 3 kali dalam sehari. Dan carilah produk sabun pencuci muka yang mengandung pelembab dan tak menyebabkan kulit kering.

2. Peeling
Sama halnya dengan mencuci muka, melakukan peeling wajah saat musim hujan juga perlu dibatasi karena tidak baik bagi kulit wajah kita. Kita bisa melakukannya sekali dalam seminggu, atau kita bisa mengganti produk peeling tersebut dengan bahan- bahan alami seperti gula dan oats.

3. Tabir Surya


Kita mungkin menganggap jika hujan turun, sinar matahari tak akan berpengaruh pada kulit wajah kita. Namun ternyata anggapan itu salah. Oleh karenanya, meskipun cuaca di luar sedang hujan tetaplah gunakan tabir surya jika kita akan bepergian keluar rumah.

4. Pelembab
Selama musim hujan, guanakanlah krim perawatan wajah yang memiliki pelembab tinggi agar wajah tidak kering dan dapat terhidrasi.
Copyright © Tampang.com
All rights reserved