Hati-Hati Minum Alkohol Berlebihan Bisa Memperparah Rasa Sakit Saat PMS

Tanggal: 4 Jun 2018 00:39 wib.
Setiap wanita mengalami yang namanya PMS atau premenstrual syndrome terutama mereka yang masih dalam masa pertumbuhan. Namun, sebagian besar wanita ketika mengalami PMS, mereka merasa kesakitan terutama di hari-hari pertama datang bulan. Makanya saat-saat wanita mengalami PMS terkadang sensitive karena memang sedang merasa kesakitan.

Selain faktor perubahan hormon dan stress yang dialami, bagi Anda yang suka minum alkohol ternyata juga bisa memicu makin sakit saat PMS. Kok bisa? Berikut penjelasannya.

Sebelumnya perlu diketahui pada umumnya gejala PMS yang terjadi pada kebanyakan wanita adalah moody, susah tidur, susah konsentrasi, ngidam suatu makanan, nyeri pada otot perut, sakit kepala, perut kembung, mudah lelah, tumbuh jerawat, payudara menjadi sensitive, dan mengalami diare atau sembelit. Gejala di atas tidak keseluruhan di alami wanita yang datang bulan, setiap wanita berbeda gejalanya, makanya tingkat kesakitan yang dialami wanita saat PMS juga biasanya berbeda.

Harus diakui memang bahwa rasa sakit yang dialami wanita saat datang bulan adalah suatu hal yang wajar, namun dengan meminum alkohol berlebihan dapat memperparah keadaan.

Hal ini didukung oleh hasil penelitian dari Universitas Santiago de Compostela menunjukkan bahwa sebanyak 11 persen kasus PMS kemungkinan diperparah oleh asupan alkohol yang belerbihan.  

 “Alkohol dapat mengubah tingkat hormon seks steroid yang menyebabkan PMS. Selain itu, alkohol juga memengaruhi zat kimia pada otak, salah satunya serotonin yang berdampak juga pada PMS”, kata dr. Mitchel Kramer, spesialis kandungan di Huntington Hospital, di New York.

 

  
Copyright © Tampang.com
All rights reserved