Ciri-ciri Payudara yang Sehat
Tanggal: 18 Sep 2017 14:31 wib.
Ciri-ciri Payudara yang Sehat - Selain menambah kecantikan, memiliki payudara yang sehat juga akan menambah rasa percaya diri bagi wanita. Lalu apakah payudara yang montok dan indah menandakan payudara yang sehat? Hal ini bukan merupakan jaminan memiliki payudara yang sehat. Nah...lalu apa saja ciri-ciri dari payudara yang sehat? Berikut ini merupakan ciri-ciri dari payudara yang sehat, di antaranya adalah :
Memiliki ukuran payudara yang berbeda, besar sebelah
Mungkin di antara anda, ada yang memiliki ukuran payudara yang berbeda. Sebetulnya hal ini merupakan hal yang wajar dan normal. Berdasarkan suatu penelitian menemukan bahwa 44 persen wanita memiliki payudara yang lebih kecil dibandingkan yang satunya. Ini terjadi ketika memasuki masa pubertas, payudara mulai berkembang yang ditandai dengan pembengkakan di bawah puting susu. Sehingga salah satu payudara berkembang sebelum yang lain atau tumbuh lebih cepat.
Puting payudara masuk ke dalam
Untuk beberapa orang, puting payudaranya masuk ke dalam. dan studi memunjukkan bahwa sekitar 10% wanita memiliki puting susu yang tidak menonjol atau bahkan masuk ke dalam.
Terdapat rambut kecil di aerola
Adanya rambut kecil yang berada di sekitar aerola atau kulit gelap di sekitar puting susu.
Tidak terdapat benjolan dan kulit terasa lembut
Pada payudara yang sehat, kulitnya akan terasa lembut pada saat diraba dan tidak ada benjolan pada permukaannya. Bila menemukan benjolan pada kulit payudara, awasi perkembangannya dan jangan biarkan terus berkembang.
Puting payudara terasa keras
Puting payudara terasa lebih keras bila dibandingkan dengan bagian payudara yang lainnya. Bila pada aerola dan bukit payudara terasa lembut, maka puting payudara terasa lebih keras.
Ukuran kedua bukit payudara
Ukuran kedua bukit payudara biasanya simetris. Untuk payudara yang kiri biasanya ukurannya lebih besar dibandingkan dengan payudara yang sebelah kanan. Pada usia remaja biasanya kedua bukit payudara ini simetris namun seiring dengan perkembangan umur terlebih setelah menikah dan menggunakan kontrasepsi maka perbedaan ukuran payudara ini semakin kentara.
Saat disentuh tidak terasa nyeri
Pada payudara yang sehat, maka saat ditekan tidak merasa nyeri, sebaliknya bila terasa nyeri meskipun saat ditekan secara lembut maka segera berkonsultasi ke dokter.
Payudara kencang dan tidak melorot
Payudara yang sehat memiliki kulit yang lembut dan kenyal pada saat diraba atau diremas. Bila payudara melorot, kemungkinan ada yang salah dengan jaringan peyangga payudara anda.
Warna puting payudara
Pada payudara yang sehat maka warna puting memiliki warna yang khas. Wanita yang berkulit putih dan belum melahirkan maka puting payudaranya berwarna merah muda. Dan untuk wanita yang berkulit agak gelap maka puting payudaranya berwarna kecoklatan.