Berikut 6 Cara Cerdas Cegah Perut Kembung Saat Puasa

Tanggal: 4 Jun 2018 00:00 wib.
Rasa lapa di saat puasa merupakan suatu hal biasa dan wajar ketika berpuasa. Namun, terkadang saat puasa tidak hanya lapar yang dialami oleh sebagian orang, tetapi juga perut kembung. Perut kembung inilah yang membuat kita tidak nyaman. Ada pun gejala saat mengalami perut kembung seperti sedikit sesak karena terjadinya pembengkakkan pada bagian perut karena diisi penuh oleh gas, muncul nyeri atau kram pada otot perut, tingkat sendawa yang meningkat, hingga sering buang gas. Pada umumnya perut kembung terjadi karena mengonsumsi makanan dan minuman yang tidak tepat saat buka ataupun sahur. Nah, agar Anda tidak mengalami perut kembung saat puasa, berikut tipsnya untuk Anda.


Hindari makanan dan minuman yang mengandung gas dan fosfat


Karena dari pagi hingga sore sekitar 12 jam Anda harus puasa tanpa memakan atau meminum apapun, maka pastikan menu saat buka puasa maupun saat sahur tidak mengandung gas dan fosfat. Carilah makanan/minuman yang lebih sehat dan baik untuk kesehatan saat menjalani ibadah puasa.


Kurangi konsumsi garam


Mengonsumsi makanan yang kadar garamnya berlebihan juga dapat menjadi salah satu penyebab kembung perut, untuk itu hindarilah makanan yang dibeli dari luar terutama makanan yang belum diketahui seberapa banyak kandungan garamnya.


Konsumsi buah stroberi


Hampir semua jenis buah-buah baik untuk kesehatan. Salah satunya adalah buah stroberi. Buah stroberi selain rasanya manis asam yang berguna untuk kecantikan, juga dapat bermanfaat untuk kesehatan pencernaan.


Minum banyak air putih


Karena Anda puasa seharian, makan minum banyak air putih sebelum tiba jam puasa adalah suatu hal yang wajib. Hal ini berguna untuk melancarkan metabolisme dan terpenuhinya kebutuhan tubuh akan cairan selama puasa.


Hindari makanan berlemak


Terjadinya gangguan pada sistem pencernaan paling sering disebabkan karena mengonsumsi makanan yang tidak sehat dan tidak cocok untuk pencernaan, salah satunya adalah makanan berlemak tinggi.


Jangan lupa olahraga


Selama bulan puasa bukan berarti Anda tidak berolahraga sama sekali, justru saat puasa, Anda dianjurkan untuk tetap berolahraga hanya saja dalam intesitas yang lebih kecil. Hal ini berguna untuk menjaga stamina tubuh serta membuang gas dari dalam perut.  

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved