Atasi Rambut Rontok dengan 5 Makanan ini
Tanggal: 7 Sep 2017 12:58 wib.
Rambut rontok memang menjadi masalah bagi kaum wanita. Jika rambut dibiarkan rontok terus menerus, mahkota wanita tersebut akan terlihat semakin tipis dan tentunya akan sangat mengganggu penampilan kita. Penyebab rambut rontok beragam, mulai dari stres, perubahan hormon, zat kimia, dan efek samping dari pengobatan, menjadi beberapa penyebab umum kerontokan.
Sekarang ini memang sudah banyak beredar produk- produk untuk mengatasi masalah kerontokkan rambut, dari mulai shampo hingga hair tonic. Tapi tahukah makanan yang kita makan ternyata juga bisa lho membantu mengatasi masalah rambut tersebut. Berikut 5 makanan yang dapat mengatasi masalah kerontokkan rambut :
1. Telur
Telur kaya akan vitamin B1, B2, B12, dan biotin. Biotin dikenal dapat mengatasi rambut rontok dan merangsang pertumbuhan rambut.
2. Kacang Almond
kacang almond kaya akan magnesium, magnesium memiliki manfaat mengatasi rambut rontok yang efektif dan alami. Dengan rajin memakan kacang almond beberapa butir setiap hari, maka masalah kerontokkanmu bisa teratasi.
3. Ikan Salmon
Salmon adalah ikan berlemak yang kaya asam lemak omega-3. Tidak hanya baik bagi kesehatan, tapi juga menjadi cara mengobati rambut rontok yang alami dan efektif.
4. Bayam
Makanan kesukaan popeye ini selain kaya akan zat besi juga kaya akan vitamin A dan C. Kedua vitamin ini dikenal sebagai kondisioner rambut alami, karena dapat mengatasi rambut rontok dan merangsang pertumbuhan rambut.
5. Manfaat Wortel
Kandungan betakaroten dalam wortel selain baik bagi kesehatan mata, juga merupakan nutrisi penting untuk mengobati rambut rontok. Minum jus wortel setiap hari untuk sarapan dapat memberikan hasil instan, sebagai cara mengatasi rambut rontok dan merangsang pertumbuhan rambut.