7 Cara Ini Bisa Buang Lipatan Lemak di Perut Anda

Tanggal: 9 Des 2017 17:10 wib.
Tampang.com – Perut buncit selalu dikaitkan dengan kesuksesan seseorang. Katanya, semakin buncit perut maka semakin sukses lah dia. Apakah itu benar? Tapi disamping itu, ada orang yang menganggap bahwa perut buncit itu merupakan suatu hal yang sangat dihindari. Apalagi utnuk kalangan perempuan? Berikut ini adalah tips yang dapat kamu lakukan agar kamu dapat menghilangkan perut buncit di perut Anda.

Sit – up rutin setiap hari

Melakukan sit – up secara rutin dapat membantu menghilangkan lipatan lemak di perut. Selain untuk menghancurkan lemak, sit-up juga dapat pula mengencangkan otot – otot perut.

Jogging teratur 2-3 kali seminggu

Olahraga yang paling sederhana dan gratis adalah lari. Anda dapat melakukan jogging secara teratur setiap 30 menit setiap harinya, sebelum bernagkat kuliah atau bekerja.

Renang

Berenang dapat mengatur pernafasan dan juga dapat mengencangkan otot perut. Lakukan olahraga renang setiap 2-3 kali seminggu.

Ratakan perut dengan gowes sepeda

Bersepeda menjadi gaya hidup sehat untuk menurunkan berat badan khususnya untuk perut buncit. Anda akan menggunakan otot terkuat dan terbesar saat Anda bersepeda.

Ubah Pola Makan

Makan berat itu hanya dilakukan pada saat siang dan sore. Usahakan , malam hari jangan sampai Anda mengkonsumsi makanan yang berat.

Hindari makan Junk Food dan Kebiasaan tidur setelah makan

Makanan Junk Food merupakan makanan yang memiliki kandungan lemak dan kalori yang tinggi. Jangan terkecoh, rasa kenyang yang diberikan oleh makanan junk food hanya akan bertahan 3-4 jam.

Istirahat yang Cukup

Satu hal penting dalam menjaga tubuh adalah dengan beristirahat yang cukup juga banyak mengkonsumsi air putih. 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved