6 Tips Merawat Kulit Tanpa Harus Menguras Isi Kantong

Tanggal: 6 Jul 2018 10:21 wib.
Setiap orang melakukan beragam cara untuk mempertahankan kulitnya tetap sehat, dan bersih. Bagaimana tidak, kulit merupakan salah satu fokus objek penglihatan orang lain ketika bertemu dengan kita. Saat kulit terlihat segar, muda, dan bersih halus maka hal itu dapat menambah daya tarik orang ketika melihatmu. Untuk itu, kamu harus memberi perhatian khusus untuk melakukan perawatan pada kulitmu agar tetap sehat. Seperti kita ketahui memang untuk perawatan kulit terutama yang menggunakan produk-produk kecantiakan dan semacamnya membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Namun, bukan berarti tidak ada cara lain untuk merawat kulit tanpa harus mengeluarkan banyak isi kantong, penasaran? Berikut tipsnya


Konsisten menjaga kesehatan


Jika ingin kulitmu tetap sehat dan putih merona, maka yang perlu kamu perhatikan adalah menerapkan pola hidup sehat dan konsisten.


Hindari sinar matahari dalam waktu yang lama


Sinar matahari memang baik untuk kesehatan kulit dan tulang, namun itu hanya berlaku pada sinar matahari di waktu pagi hari. Ketika sudah siang jam 10 ke atas hingga jam 4 sore, sebaiknya hindari berbapapasan dengan sinar matahari karena pada rentang waktu segitu dapat membakar kulitmu. Namun, jika kamu terpaksa harus keluar rumah dan melewati sorotan sinar matahari, jangan lupa untuk menggunakan sunscreen dengan kadar SPF 15 atau lebih. Selain itu, disarankan untuk menggunakan pakaian berbahan lembut dan lengan panjang agar kulitmu terlindungi dari panasnya sinar matahari.


Bersihkan kulit secara teratur


Untuk mendapatkan kulit putih, bersih dan sehat, kamu harus berkomitmen dan konsisten untuk menjaga kebersihan pada kulitmu. Idealnya mandi dan cuci muka sebanyak 2 kali sehari yakni di pagi hari dan malam hari. Jika kamu menggunakan produk kecantikan, pilihlah produk yang sesuai jenis kulitmu.


Hindari rokok dan alkohol


Sudah bukan rahasia jika rokok dan alkohol tidak baik untuk kesehatan termasuk untukkesehatan kulit.  Kandungan pada rokok dan alkohol dapat merusak kolagen dan elastin yang berfungsi menjaga elastisitas kulit.


Tidur yang cukup


Agar kulit tetap bersinar, tidurlah secukupnya. Waktu tidur yang ideal adalah 7-8 jam setiap hari.


Minum air secukupnya


Jangan lupa untuk meminum air secukupnya. Hal ini berguna untuk menghindari terjadinya dehidrasi dan menjaga kulit tetap segar.

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved