6 Jenis Makanan untuk Kesehatan Prima
Tanggal: 27 Apr 2018 18:15 wib.
Pilihan makanan yang baik bukan hanya mengenyangkan, tapi juga berkhasiat untuk kesehatan. Selama ini masyarakat Indonesia hanya mengutamakan kenyang daripada sehat. Selain itu tidak semua orang mengetahui apa saja makanan untuk kesehatan prima.
Berikut ini jenis makanan untuk kesehatan prima.
Mengatasi kembung
Sekitar 60% perempuan menderita timbunan cairan. Saat ini, bisa diperoleh berbagai obat diuretik. Tapi, ada cara alamiah untuk mengatasinya, yaitu dengan jus cranberry yang terbukti merupakan salah atu diuretik yang paling efektif dalam mengatasi kembung, begitu menurut Ann Louise Gittleman, ahli gizi, dalam bukunya The Fat Flush Plan. Setiap pagi, minum jus cranberry yang dicampur dengan air putih (jenis yang dimaniskan sering mengandung banyak gula). Perut yang kembung akan rata dalam waktu 3 hari.
Menjernihkan pikiran
Tomat merah, wortel, bawang bombay ungu, dan berbagai sayuran berwarna cerah lainnya dapat melindungi otak. Pigmen di dalam sayuran berwarna juga merupakan antioksidan ampuh yang menyapu radikal-radikal bebas yang merusak sel sebelum radikal-radikal ini dapat merusak sel-sel otak yang halus, begitu menurut Daniel Nadeau, M.D., dalam bukunya The Color Code. Makan salad sayuran berbagai warna setiap hari dapat memberikan fungsi otak yang lebih baik, mencegah penuaan dini otak, dan memperlambat datangnya masalah ingatan.
Menguatkan sistem imun
Menurut Ray Sahelian, M.D., dalam bukunya Finally .... The Common Cold Cure, segala sesuatu yang kita perlukan untuk mengatasi infeksi terdapat di dalam sup sayuran. Bawang putih, bawang merah/bombay, dan oregano adalah antiviral dan antibakteri. Bean - sayuran kacang, pea, kentang dan seledri meningkatkan sel-sel darah putih pembasmi infeksi. Sup juga menguras sinus dan memperbaiki tidur, kunci untuk membangun kembali sel-sel imun. Untuk mengatasi pilek, makan 1 cup saat sarapan siang, dan 2 cup waktu makan malam.
Meredakan stres
Statistik menunjukkan, saat ini, 9 di antara 10 orang merasa sangat letih, cemas, atau kerja berlebihan. Sebagian orang beruntung karena termasuk orang yang tenang. Jika Anda tidak termasuk di antara mereka, coba ganti makanan dari tepung putih dengan produk padi-padian utuh. Produk padi-padian utuh meningkatkan intake karbohidrat kompleks, magnesium, selenium, dan vitamin-vitamin B kompleks. Ini merupakan kunci untuk menurunkan produksi hormon stres dan meningkatkan kadar serotonin menimbulkan perasaan senang.
Membangkitkan semangat
Para ahli mengatakan, perempuan yang menjalankan diet bebas lemak berkemungkinan 3 kali lebih besar menderita depresi atau moody. Lemak-lemak esensial adalah pembangun hormon antidepressant alamiah otak. Untuk membangkitkan semangat, coba makan segenggam kacang-kacangan (nut), almond misalnya. Kacang-kacangan merupakan sumber lemak esensial yang baik. Selain itu, juga mengandung selenium, yang terbukti berkhasiat untuk semangat.
Menyelamatkan penglihatan
Lutein, antioksidan di dalam bayam, sangat penting untuk kesehatan mata. Lutein meresap ke dalam sel-sel mata, melindunginya dari sinar ultraviolet dan gelombang sinar biru, melindungi membran-membran dan saraf dari radikal-radikal bebas, dan mempercepat penyembuhan jaringan-jaringan rusak. Mendapatkan 6 mg sehari dapat memperbaiki penglihatan di malam hari dan menajamkan kemampuan melihat warna dan kontras dalam waktu sebulan. Juga menurunkan risiko katarak dan macular degeneration. Untuk mendapatkan khasiat ini, makan 3 cup bayam seminggu. Atau sama dengan kurang dari setengah cup per hari.