15 Manfaat Jeruk Lemon Bagi Kesehatan

Tanggal: 23 Mar 2018 02:15 wib.
 

Manfaat Jeruk Lemon sangat banyak sekali, pasti kamu sudah tau bahwa lemon banyak sekali di gunakan baik itu untuk kesehatan tubuh dan juga banyak di gunakan untuk kesehatan wajah dan juga Manfaat Jeruk Lemon bisa untuk mencegah beberapa penyakit seperti jantung,kulit, kangker dan beberapa penyakit lainya! dan juga jeruk lemon sering di gunakan oleh wanita untuk perawatan wajah agar wajah selalu terawat dan putih. Berikut 15 manfaat jeruk lemon bagi kesehatan yang harus kamu tahu:

1. Mengatasi Gangguan Pencernaan

Lemon sangat baik digunakan untuk mengatasi masalah yang berhubungan dengan gangguan pencernaan dan juga sembelit. Struktur atom yang terkandung dalam lemon juga serupa dengan cairan dalam sistem penernaan, meningkatkan produksi empedu pada organ hati dan juga menjaga makanan agar bisa bergerak dalam tubuh dengan baik sekaligus melancarkan pencernaan, mengatasi masuk angin dan mencegah sakit perut dan solusi maag.

2. Menurunkan Berat Badan

Mengkonsumsi buah lemon yang mengandung pektin yakni jenis seat yang terdapat dalam buah akan membuat perut terasa kenyang lebih lama sekaligus menghidrasi tubuh dengan baik. Perut yang terasa kenyang lebih lama akan membuat anda terhindar dari porsi makan berlebih dan juga keinginan untuk ngemil sehingga berat badan anda akan terjaga dengan baik.

3. Meningkatkan Mood dan Energi

Mengganti minum teh atau kopi di pagi hari dengan air dan campuran lemon akan lebih baik untuk memberikan sumber energi sehingga bisa beraktivitas lebih bersemangat. Selain itu, kandungan atom dan molekul yang terdapat dalam lemon juga sangat baik untk membangkitkan mood di pagi hari agar bisa beraktivitas dengan baik.

4. Memutihkan Gigi

Dalam lemon juga mengandung sifat pemutih alami yang akan memutihkan gigisecara alami tanpa perlu mengeluarkan uang terlalu banyak.

Anda bisa menggosok lemon segar secara langsung ke gigi dan menunggu selama beberapa menit lalu kumur dengan air hangat.
Cara lainnya adalah dengan mencampur jus lemon dengan 1/4 sendok atau baking soda hingga membentuk pasta yang tipis.
Oleskan pasta tersebut pada gigi dan tunggu hingga 1 menit lalu kumur dengan air hangat.

5. Mengatasi Strecth Marks

Stretch marks yang sering dialami wanita berupa guratan berwarna putih atau terkadang juga agak kemerahan memang sangat mengganggu penampilan. Strecthmark umumnya terjadi pada pangkal paha, perut, area dada dan bagian lengan atas ini bisa diatasi secara alami dengan menggunakan buah lemon. Sifat asam dalam lemon akan meringankan kulit dan mengelupas sel kulit mati sekaligus memproduksi kulit baru yang sehat.

6. Mengatasi Ketombe

Air dari lemon juga sangat ampuh digunakan untuk membasmi ketombe sekaligus mengurangi rasa gatal di kulit kepala. Lemon juga akan menyeimbangkan kadar pH pada kulit kepala sekaligus mengurangi sekresi minyak berlebih yang menjadi beberapa penyebab dari ketombe. Selain itu, kandungan dalam lemon juga memiliki sifat anti bakteri yang sangat baik untuk mengatasi infeksi di kulit kepala.

7. Meremajakan Kulit

Memiliki kulit yang terlihat awet muda menjadi impian dari banyak orang termasuk pria. Manfaat vitamin C tinggi dalam lemon akan meningkatkan produksi kolagen, mengembalikan elastisitas kulit dan membantu dalam mencegah tanda tanda penuaan dini seperti flek hitam, keriput dan juga garis halus.

8. Menghilangkan Komedo

Manfaat lemon untuk wajah secara teratur akan membantu anda untuk terbebas dari masalah komedo. Kandungan sitrat dalam lemon akan sangat membentuk mengurangi produksi minyak berlebih yang menjadi penyebab komedo hitam dan juga putih.

9. Mengatasi Jerawat

Lemon juga sudah dikenal sejak lama sebagai bahan alami untuk mengatasi jerawat. Cara menggunakannya juga sangat mudah yakni dengan menggosok irisan lemon segar pada wajah dan didiamkan selama 10 menit lalu bilas bersih dengan air dingin dan ulangi selama beberapa hari sampai jerawat bisa disembuhkan.

10. Mencegah Kanker

Dalam lemon juga memiliki 22 senyawa anti kanker seperti salah satunya adalah limonene atau limonin yang ampuh memperlambat pertumbuhan dari tumor kanker. Sedangkan flavonol glikosida sangat baik untuk menghentikan pembelahan dari sel kanker sehingga bisa dijadikan sebagai buah solusi kankerterbaik yang bisa anda konsumsi.

11. Memiliki Sifat Anti Bakteri

Buah lemon mengandung sifat anti bakteri dimana sifat asamnya akan membuat bakteri serta virus tidak bisa bertahan hidup. Oleh karena itu, lemon sangat baik dikonsumsi apabila anda sedang mengalami radang seperti mengurangi rasa sakittenggorokan atau sakit perut untuk membunuh bakteri dan virus penyebab radang tersebut.

12. Menyembuhkan Flu

Kandungan vitamin C dalam lemon sangat ampuh untuk menyembuhkan flu ringan, pilek dan mengatasi saluran hidung yang gatal. Lemon juga sangat baik dalam membantu alkalizing tubuh dan menjaga keseimbangan pH tubuh. Cara menggunakannya cukup mudah yakni dengan minum satu cangkir air lemon hangat secara teratur.

13. Meningkatkan Produksi Sel Darah Putih

Kandungan vitamin C tinggi dalam buah lemon bagus untuk meningkatkan produksi sel darah putih yang sangat penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh agar bisa berfungsi dengan baik. Sebagai sumber antioksidan, buah lemon yang tinggi akan vitamin C juga akan melindung sel dari kerusakan oksifatif.

14. Menjaga Tekanan Darah

Mengkonsumsi lemon secara teratur juga baik dilakukan bagi penderita masalah jantung karena kandungan potasium dalam lemon. Dengan ini beberapa maslaah tekanan darah seperti mual, pusing dan tekanan diri bisa dikontrol dengan baik sekaligus memberikan sensasi menenangkan pada tubuh dan mengurangi depresi.

15. Mengatasi Rematik

Lemon juga memiliki sifat deuretik alami sehingga bisa dikonsumsi untuk mengatasi rematik dan artritis. Lemon akan mengluarkan racun dari dalam tubuhpenyebab rematik tersebut akan lebih mudah dibasmi dengan kandungan dalam buah lemon.

 
Copyright © Tampang.com
All rights reserved