11 Hal yang dilakukan Orang Bermental Kuat
Tanggal: 2 Sep 2017 11:24 wib.
Saat hidup menjadi terlalu berat dan tertekan, seseorang dengan mental kuat biasanya tetap mampu tenang dalam melewatinya. Berikut merupakan 11 hal yang dilakukan oleh orang yang bermental kuat saat menghadapi kondisi yang buruk
1. Tidak banyak bicara
Mereka cenderung menghindari mengatakan hal – hal yang dapat menyebabkan mereka lebih stres. Mereka tahu kapan waktu dan kondisi yang tepat untuk bicara dan kapan untuk diam.
2. Membiarkan diri beristirahat
Mereka cenderung akan menyediakan ruang untuk melambatkan diri. Dalam waktu seperti inilah mereka mencapai kestabilan, ketenangan dan memungkinkan mereka untuk memproses apa yang sedang terjadi
3. Menyadari lebih dalam hal – hal yang terjadi
Mereka memastikan untuk memperhatikan perasaan batin mereka
4. Percaya pada Diri Sendiri
Mereka percaya bahwa mereka dapat melewati masa – masa yang sulit dengan cara mereka sendiri, ini memungkinkan mereka untuk lebih percaya diri saat menghadapi kenegatifan yang terjadi di lingkungan mereka
5. Waktu tidur yang cukup
Mereka tidak terlalu banyak ataupun kurang tidur. Mereka lebih menyadari dan lebih bijaksana dalam mengatur waktu tidur yang penting bagi pikiran dan tubuh agar berfungsi dengan baik.
6. Mereka melepaskan Orang - orang yang memberikan pengaruh negatif dari kehidupan mereka
Tidak peduli siapa Anda, jika anda memberikan banyak pengaruh negatif, anda tidak akan cukup lama bertahan
7. Mereka beralih ke hal – hal favorit yang dapat motivasi mereka
8. Mereka menyambut perubahan
Baik perubahan yang baik atau buruk, mereka akan menyambutnya dengan tangan terbuka. Mereka sadar perubahan dibutuhkan untuk tumbuh dan maju.
9. Melepaskan hal – hal yang tidak mampu ditangani
Jika ada sesuatu yang benar – benar mengganggu merak tetapi tidak bisa diubah dan dicari jawabnnya, mereka cukup kuat untuk melepaskannya dan mempersilahkan waktu untuk menjawabnya
10. Mereka belajar dari kesalahan
Mereka tidak benar – benar membiarkan sesuatu hal terjadi dan berlalu begitu saja tanpa mengambil makna dan belajar dari kesalahan yang dilakukan mereka.
11. Mereka terus berusaha
Orang bermental kuat tidak mudah menyerah. Mereka yakin dengan terus mencoba, percobaan yang kesekian kalinya mungkin adalah percobaan yang terakhir kalinya karena mereka berhasil setelah bercobaan tersebut.
Mental yang kuat bukan merupakan sesuatu yang dapat didapatkan begitu saja, akan tetapi mental yang kuat itu dibentuk dalam proses kehidupan sehari – hari. Semakin anda terlaltih untuk menjadi bermental kuat, anda akan menyadari bahwa anda lebih kuat dari yang anda bayangkan! Selamat menikmati proses!