Yuk Intip Manfaat Teh Celup Bekas

Tanggal: 5 Apr 2018 08:33 wib.
Yuk intip manfaat teh celup bekas!

 

Bagi anda yang suka minum teh, jangan buru-buru membuang bekas teh celupnya ya, karena ternyata ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari teh celup bekas. Berikut penjelasannya.

 

# Untuk relaxasi mata

Teh celup bekas membantu mengurangi kemerahan, pembengkakan dan lingkaran gelap sekitar mata alias mata panda. Bahkan, teh celup bekas juga bisa menyegarkan mata yang lelah pada keesokan harinya.

 

# Mengatasi bekas gigitan serangga

Dengan menyelupkan teh celup bekas pada air hangat, lalu ditepuk-tepuk pada bagian tubuh yang digigit serangga dapat menghilangkan bekasnya.

 

# Untuk masker

Menggunakan ampas teh celup sebagai masker secara rutin dapat membuat kulit lebih halus, lembab, dan lebih cerah. Ampas teh celup dapat mengatasi sel-sel kulit mati serta noda bekas jerawat. Sebelum memanfaatkan ampas teh celup, kamu harus mendiamkannya semalaman.

 

# Mereduksi peradangan gusi

Kandungan tanin pada teh ampuh mereduksi peradangan jaringan gusi yang pecah. Di samping itu, kondisi dingin kantong teh celup mampu membuat pembuluh darah menyempit. Perdarahan gusi pun dapat dengan cepat mereda.

 

# Mengusir bau pada sepatu

Usir bau pada sepatu dengan memasukkan kantong teh celup bekas yang kering. Teh akan menyerap bau tak sedap dalam sepatu. Asam tanin yang terkandung pada teh punya khasiat sebagai antibakteri dan antijamur.

 

# Untuk bercocok tanam

Bukalah kantung teh celup, lalu campurkan daun teh dengan lapisan atas tanah untuk membuatnya lebih subur. 

Teh juga akan melindungi tanaman dari infeksi jamur.

 

Wow... Ternyata banyak juga ya manfaat teh celup bekas. Selamat mencoba...
Copyright © Tampang.com
All rights reserved