Tips Aman Belanja Online

Tanggal: 24 Sep 2017 06:51 wib.
Berbelanja dengan cara online memang telah menjadi gaya hidup bagi sebagian orang. Belanja online sangat digemari karena kita bisa melihat, dan membeli barang tanpa repot pergi ke luar rumah. Apalagi jika tempat belanja yang dituju berada di daerah yang rawan kemacetan. Pastilah belanja online menjadi pilihannya. Akan tetapi, tidak sedikit orang yang menggunakan onlineshop sebagai modus untuk melakukan tindak kejahatan, seperti penipuan. Oleh karena itu kita harus berhati- hati dalam berbelanja. Berikut adalah tips aman belanja online :

1. Belanja di situs yang terpercaya
Belanjalah di situs yang terpercaya dan sudah banyak testimoni dari para pelanggannya.

2. Hati- hati dengan Tawaran Harga Murah
Jika ada onlineshop yang menawarkan harga yang sangat murah yang jauh dari harga pasaran produk tersebut. Kita harus berhati- hati. Cari tahu dengan teliti online shop tersebut. Apakah banyak testimoni dari para pelanggannya. Kalau ada yang tidak beres, sudahlah, tinggalkan saja onlineshop tersebut.

3. Simpan Bukti Transaksi
Simpan bukti transaksi pembayaran anda dengan baik. Jangan sampai hilang, dengan begitu Anda punya bukti kuat kalau Anda sudah melakukan transaksi kalau barang tidak diantar atau tidak sesuai pesanan.

4. Jika ada, Pilihlah Sistem Pembayaran COD
Dengan sistem pembayaran COD (Cash on Delivery) kita bisa membayar barang saat barang sudah sampai di tangan kita.

Itulah sebagian tips aman belanja online, semoga bisa membantu !
Copyright © Tampang.com
All rights reserved